SUMEKS.CO - Smartphone Lenovo Lemon K10 e70, hadir dengan fitur berkelas meski tercatat pada segmen entry-level.
Ponsel Lenovo Lemon K10 e70 ini memiliki varian warna yang segar dan colorfull sehingga bisa dipilih sesuai selera masing-masing.
Sebagai ponsel kelas bawah, Lenovo Lemon K10 e70 menggunakan layar IPS LCD yang tetap memberi sudut pandang lebih luas dan reproduksi warna lebih akurat.
Layar berukuran 5 inci ini cukup ideal untuk penggunaan sehari-hari dan nyaman untuk penggunaan satu tangan dan tampilan yang cukup besar untuk menikmati konten multimedia.
BACA JUGA:Tab P12 dan Tab M10 5G dari Lenovo, Diciptakan untuk Hiburan, Multitaksing dan Daya Kerja Hybrid
BACA JUGA:MENDING MANA? Lenovo Tab P11 Plus Vs Nokia T20: Memilih Tablet Android Terjangkau yang Tepat
Resolusi layar adalah 720 x 1280 piksel (HD) ini mampu menampilkan gambar yang cukup tajam dan jelas, meskipun tidak setinggi resolusi Full HD atau lebih tinggi.
Layar ini bahkan mampu menampilkan hingga 16 juta warna sehingga memberikan pengalaman visual yang lebih hidup.
Layar ini mendukung teknologi layar sentuh kapasitif yang responsif terhadap sentuhan jari dan mendukung multitouch.
BACA JUGA:Lenovo Yoga Slim 7x 14 Gen-9, Laptop Bisnis dengan Layar Sentuh 3K OLED yang Sangat Reflektif
BACA JUGA:Lenovo Legion Tab, Tablet Gaming dengan Kombinasi Cooling System dan Prosesor Ngebut
Layar ini juga memiliki tingkat kecerahan yang baik, sehingga tetap terlihat jelas meskipun digunakan di bawah sinar matahari langsung.
Meskipun bukan layar AMOLED, layar IPS pada Lenovo Lemon K10 e70 cukup efisien dalam penggunaan energi, membantu memperpanjang masa pakai baterai perangkat.
Untuk performa fotografinya, Lenovo Lemon K10 e70 membawa kamera utama beresolusi 13 MP yang mampu menghasilkan foto dengan resolusi tinggi dan detail yang baik.