Fitur ini meminimalkan gambar buram akibat guncangan dan menyeimbangkan kondisi cahaya yang rendah.
Selain kamera utama, HP ini juga dilengkapi dengan kamera ultrawide 8 MP. Anda dapat mengambil foto dengan sudut pandang yang lebih luas.
Vivo V25 Pro 5G memiliki lensa makro 2 MP yang memungkinkan Anda mengambil foto close-up dengan detail yang tajam.
Vivo V25 Pro 5G didukung oleh MediaTek Dimensity 1300.
Hp Vivo V25 Pro 5G Tawarkan Desain Elegan dan Nyaman serta Tampilan Layar AMOLED 120Hz--
Chipset ini memiliki CPU octa-core dengan konfigurasi 1x3.0 GHz Cortex-A78, 3x2.6 GHz Cortex-A78, dan 4x2.0 GHz Cortex-A55. Selain itu, GPU yang digunakan adalah Mali-G77 MC9.
Tersedia dalam dua varian, yaitu RAM 8 GB dengan penyimpanan internal 128 GB dan RAM 12 GB dengan penyimpanan internal 256 GB. Kecepatan penyimpanan menggunakan teknologi UFS 3.1.
BACA JUGA:Keunggulan Realme 12X 5G Bawa Fitur Rainwater Smart Touch dibalut Tampilan Desain Elegan dan Modern
Vivo V25 Pro 5G dibekali baterai dengan kapasitas 4830 mAh. Meskipun tampak biasa saja, baterai ini cukup untuk menjalankan ponsel sepanjang hari atau lebih.
Anda tidak perlu khawatir kehabisan daya saat beraktivitas.
Vivo V25 Pro 5G mendukung pengisian daya cepat hingga 66W. Dengan teknologi ini, Anda hanya memerlukan waktu sekitar satu jam untuk mengisi daya dari 0 hingga 100%.
Jadi, Anda dapat kembali menggunakan ponsel dengan cepat setelah mengisi daya.
Layar Vivo V25 Pro 5G sudah mengantongi sertifikasi Widevine L1, sehingga Anda dapat menonton video berkualitas Full HD dari aplikasi streaming seperti Netflix, Amazon Prime Video, VIU, Disney+ Hotstar, dan YouTube.