H. Engga Dewata Mantan Wakil Bupati OKI Tutup Usia

Jumat 09-08-2024,13:43 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

Karier politiknya dimulai dari Partai Golkar, di mana beliau terpilih sebagai Ketua DPRD Kabupaten OKI untuk periode 2004-2009.

Setelah itu, beliau melangkah ke eksekutif dan terpilih sebagai Wakil Bupati OKI periode 2009-2014, mendampingi Ir. H. Ishak Mekki, MM.

BACA JUGA:Rayakan HUT Pengayoman ke-79, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Gelar Donor Darah untuk Kepedulian Sosial

BACA JUGA:Rakernis Ditjen PTPP: Menteri AHY Tekankan Vitalnya Pengadaan Tanah untuk Pembangunan Nasional

Selain kiprahnya di dunia politik, H. Engga Dewata Zainal juga dikenal aktif di berbagai organisasi sosial dan kemasyarakatan.

Beliau berperan sebagai penasehat, pembina, mentor, dan motivator dalam berbagai kegiatan sosial, bahkan hingga akhir hayatnya.

Kepergiannya di usia 72 tahun meninggalkan empat orang anak dan tujuh orang cucu, serta kenangan akan sosok yang berperan besar dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten OKI.

Penghormatan terakhir yang diberikan kepada almarhum dengan prosesi pemakaman secara kedinasan merupakan bentuk pengakuan atas segala dedikasi dan pengabdiannya.

Sosok H. Engga Dewata Zainal akan selalu dikenang sebagai putra terbaik Kabupaten OKI yang telah memberikan kontribusi luar biasa bagi kemajuan daerahnya. Semoga amal baik beliau diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan.

Kategori :