PALEMBANG, SUMEKS.CO - Merek air mineral dalam kemasan (AMDK) semakin banyak dan beragam beredar di pasaran terutamanya di Indonesia, yang di mulai dari produk asli dalam negeri hingga produk air mineral buatan luar negeri.
Namun, siapa sangka salah satu merek air mineral dalam kemasan Le Minerale yang mungkin dikira sebagian orang adalah merek luar negeri ternyata produk asli dalam negeri loh?
Dilansir dari berbagai laman informasi, Minggu 28 Juli 2024 AMDK merek Le Minerale ini nyatanya diproduksi PT Tirta Fresindo Jaya sebuah perusahaan manufaktur dari PT Mayora Indah Tbk asli 100 persen produk Indonesia.
Diketahui, PT Mayora Indah Tbk sendiri juga milik dari salah satu orang terkaya di Indonesia dengan nilai kekayaan yang dimiliki mencapai Rp71,27 triliun.
BACA JUGA:Harus Tau, Ternyata Warna Tutup Botor Air Mineral Punya Arti Loh, Coba Cek Deh!
Lalu siapakah sosok orang terkaya di Indonesia yang menjadi pemilik asli produk AMDK Le Minerale tersebut?
Sosok itu tidak lain adalah Jogi Hendra Atmaja, yang merupakan seorang dokter namun lebih memilih banting stir terjun ke dunia bisnis dan menjadi pendiri dari PT Mayora Indah Tbk perusahaan manufaktur AMDK Le Minerale.
Diketahui, sosok Jogi Hendra Atmaja merupakan pria keturunan Tionghoa yang lahir dan besar di Jakarta Indonesia pada tahun 1946 silam.
Usai lulus Sekolah Menengah Atas (SMA), Jogi Hendra Atmaja pun melanjutkan pendidikannya di Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti Jakarta.
BACA JUGA:Konten Gerald Vincent Tentang Air Mineral Jadi Sorotan, Netizen : Mencium Aroma Endorse?
BACA JUGA:CEK FAKTA! Air Mineral yang Ada Manis-Manisnya Bahaya dan Bisa Sebabkan Kanker? Ini Penjelasannya
Meski telah bergelar dokter, justru Jogi memilih untuk memulai karirnya dengan berbisnis selepas lulus dari Strata 1 (S1) Kedokteran Universitas Trisakti.
Dia juga turut mengembangkan usaha yang telah dirintis keluarganya, berupa usaha biskuit yang dirintis sejak tahun 1948.
Hingga pada tahun 1977, Jogi Hendra Atmaja akhirnya mendirikan perusahaan yang diberi nama PT Mayora Indah Tbk bersama dengan dua orang sahabatnya Raden Soedigdo dan Darmawan Kurnia.