Spesifikasi Huawei Nova 10 Pro Ponsel Flagship Tawarkan Tampilan Memukau dengan Layar Tajam dan Desain Premium

Senin 22-07-2024,11:48 WIB
Reporter : Septi Riani
Editor : Hetty

SUMEKS.CO - Begini spesifikasi lengkap ponsel andalan Huawei Nova 10 Pro yang hadir dengan tampilan memukau dan layar tajam dibalut desain premium.

Huawei Nova 10 Pro menawarkan keunggulan layar OLED luas dan tajam berukuran 6,78 inci dengan resolusi 1200 x 2652 piksel dan kerapatan piksel 429 ppi menghasilkan gambar jadi lebih jernih. 

Menghadirkan refresh rate 120Hz membuat aktivitas scrolling dan animasi pada ponsel Huawei Nova 10 Pro ini terasa mulus dan responsif. 

Huawei Nova 10 Pro juga dibelai dengan kemampuan HDR10 yang juga akan meningkatkan kualitas visual, menghadirkan warna yang kaya dan detail hidup membuat pengalaman menonton video dan bermain game jadi semakin imersif dan menyenangkan.

BACA JUGA:Oppo A77s Dibekali Performa Gahar Berkat Chipset Snapdragon 680 dan Desain Premium dengan Material Berkualitas

BACA JUGA:Smartphone Honor P50 Ditenagai Chipset Qualcomm Snapdragon 778G 5G, Cek Keunggulan dan Kekurangannya!

Huawei Nova 10 Pro menawarkan desain modern dengan layar tajam memukau, Layarnya berukuran 6,78 inci dengan resolusi 1200 x 2652 piksel dan rasio screen-to-body sekitar 91,1%.

Huawei Nova 10 Pro ini memiliki ketebalan hanya 7,88 mm, maka tak heran bila ponsel ini nyaman digenggam dan mudah dibawa ke mana saja. Bingkai yang tipis juga menambah kesan modern pada ponsel ini.

Ponsel ini memiliki kinerja gesit berkat prosesor Snapdragon 778G 4G yang kuat dan efisien, dilengkapi dengan RAM 8GB, Huawei Nova 10 Pro dapat menghadirkan performa yang mumpuni untuk berbagai tugas.

Ponsel andalan Huawei Nova 10 Pro telah dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4500 mAh, yang lebih besar dari beberapa ponsel sejenis. 

BACA JUGA:Samsung Galaxy Book 3 Ultra: Laptop Non-game tapi Mumpuni untuk Libas Game Paling Berat

BACA JUGA:Huawei Pura 70 Ultra, HP Stylish yang Dilapisi Kulit Vegan dengan Sedikit Finishing Gaya Louis Vuitton

Sehingga, hal ini memungkinkan pengguna untuk menggunakan ponsel lebih lama tanpa perlu sering mengisi daya.

Kamera utama Nova 10 Pro memiliki konfigurasi tiga lensa yakni, 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide), dan 2 MP ( depth). Kamera di depannya juga mengesankan dengan dua lensa: 8 MP (telefoto) dan 60 MP (ultrawide).

Kategori :