Pada pertemuan terakhir kedua pasangan ini di Japan Open 2023 lalu, Dechapol/Sapsiree menang atas Dejan/Gloria dengan skor 21-16, 21-23, 21-12.
Dari segi rangking dunia, pasangan ganda campuran Indonesia sangat timpang jauh dengan pasangan Thailand. Saat ini, Dejan/Gloria berada di 18 besar dunia, sedangkan pasangan Thailand ini menduduki peringkat tiga dunia.
Pada pertandingan selanjutnya, Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi tunggal putri China, Wang Zhi Yi, pada pertandingan sesi kedua match kelima.
Gregoria/Wang akan bermain di lapangan satu sesi kedua yang mulai dipertandingkan sekitar pukul 13.30 WIB.
BACA JUGA:Bertanding 44 Menit, Fajar/Rian Berhasil Pertahankan Gelar Juara Ganda Putra All England
Menilik rekor pertemuan keduanya, Gregoria mengungguli tunggal putri China itu dengan skor 3-2. Baru-baru ini, di Singapore Open 2024, Gregoria menang 21-13, 13-21, 24-22 atas Wang.
Dari segi rangking dunia, Gregoria tentunya masih kalah dari Wang, dimana saat ini tunggal putri China ini berada di enam besar dunia, sedangkan Gregoria berada di peringkat sembilan BWF.
Selanjutnya, wakil Indonesia yang akan bertanding di partai perempat final Indonesia Open 2024 adalah ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani.
Ganda putra Indonesia ini akan menghadapi ganda putra asal China Taipei, Lee Jhe-Hue/Yang Po-Hsuan, di lapangan dua pertandingan ke delapan.
Untuk rekor pertemuan, Sabar/Reza masih kalah atas pasangan China Taipei tersebut. Dimana, pada pertemuan perdana mereka di Thailand Master 2024 lalu, pasangan China Taipei ini menang 21-11, 13-21, 21-18.
BACA JUGA:Menangi Laga Perang Saudara, Jonatan Christie Juara Tunggal Putra All England 2024
BACA JUGA:All Indonesian Finals Tunggal Putra di All England 2024, Penantian Setelah 30 Tahun Berakhir
Jika melihat dari rangking, pasangan Indonesia ini sangat jauh dibanding pasangan China Taipei yang saat ini berada di posisi 12 dunia.
Sedangkan, pasangan Indonesia berada di peringkat 29 dunia. Namun, bermain di hadapan publik sendiri, kiranya mampu memberikan suntikan semangat bagi pasangan Indonesia.
Pertandingan penutup, akan menyajikan laga antara ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, yang akan menghadapi pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.