Persib Bandung Keluar Sebagai Champions Liga 1 Usai Permalukan Madura United Agregat 6-1

Jumat 31-05-2024,23:00 WIB
Reporter : Indra Rikardo
Editor : Zeri

Permainan cepat diperagakan kedua tim hingga lima menit jelang babak pertama usai.

Madura United dan Persib terus saling serang hingga menit ke-40.

Hingga peluit babak pertama dibunyikan skor tetap kacamata 0-0. Persib dan Madura United tidak berhasil mencetak gol.

Memasuki babak kedua, Persib Bandung berhasil mencetak gol hasil serangan yang dilakukan oleh Ciro Alves yang berhasil menyepak dan dihalau oleh kiper Frigeri.

BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem! Ini Update Prakiraan Cuaca Sumatera Selatan, Hari Ini 31 Mei 2024

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP di Bawah Rp1 Jutaan, Murah tapi Tidak Murahan

Tapi, bola pantulan tersebut ditendang oleh David da Silva dan langsung masuk ke gawang Madura United pada menit ke-60.

Persib Bandung kembali mencetak gol pada menit ke-86 lewat kaki Marc Klok dari tengah kotak penalti.

Pada masa perpanjangan waktu, Persib Bandung menambah golnya melalui kaki Beckham Putra.

Madura United mendapatkan penalti di detik-detik terakhir, dan sukses dituntaskan oleh Slamet Nurcahyo.

BACA JUGA:Live, Borussia Dortmund Lawan Real Madrid di Final Liga Champions 2023-2024, Siapa Layak Juara?

BACA JUGA:Timnas Indonesia Gelar Latihan Perdana Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Empat Pemain Masih Absen

Dengan hasil ini membawa Persib Bandung juara Championship Series Liga 1 musim 2023-2024.

Kategori :