Fans Selangor FC Malaysia Ucapkan Terimakasih Dukungan Netizen Indonesia pada Faisal Halim

Selasa 07-05-2024,05:56 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

SUMEKS.CO - Fans Selangor FC Malaysia ucapkan terimakasih dukungan netizen Indonesia pada Faisal Halim.

“Kami bersamamu Faisal Halim, terimakasih suport dari netizen Indonesia,” tulis akun @BrotherWul di akun TikTok @wadawul27, terpantau sumeks.co, Selasa 7 Mei 2024.

Diketahui Faisal Halim menjadi korban penyiraman air keras oleh orang tak dikenal. 

Pesepakbola Selangor FC itu menderita luka bakar cukup parah dan saat ini sedang menjalani perawatan di rumah sakit. 

BACA JUGA:Seram, Pesepakbola Malaysia Kena Siram Air Keras Diduga Ada Kaitan Melorotnya Prestasi Timnas

BACA JUGA:Malaysia Konsisten ‘Bawa Telur Ayam’ di Piala Asia, Pengamat Sepakbola Weebro Ungkap Problem Terbesarnya?

“Temen2 Malaysia kalau bole tau, kenapa mereka diserang? Apakah berhubungan dengan performa mereka di Timnas? atau persaingan antar klub,” tanya akun @Ki Ampuh di postingan video @BrotherWul. 

Akun @nando mencoba menjawab: “Menurut gua bang, biasanya orang yang masang taruhan bola bang, mungkin,” sebutnya.

Namun akun @monteiz berharap netizen menunggu hasil penyelidikan polisi Malaysia: “Tunggu polis lakukan siasatan”, katanya.

“Jadi belum ada lagi hasil siasatan polis tu ke kak?,” tanya @just random stuff.

BACA JUGA:Seram, Pesepakbola Malaysia Kena Siram Air Keras Diduga Ada Kaitan Melorotnya Prestasi Timnas

BACA JUGA:Malaysia Konsisten ‘Bawa Telur Ayam’ di Piala Asia, Pengamat Sepakbola Weebro Ungkap Problem Terbesarnya? 

“Rival antara suporter Indo dan Malaysia hanya sebatas 90 menit saja, selebihnya kita saudara,” cetus akun @hendriagustiawan.

Akun @ANK ORG berusaha menambahkan: “Meskipun kita sering bersaing, tapi kita tetap harus bersatu, dan respect we stand with you Faisal Halim”, cetusnya. 

Kategori :