Kapolres Ogan Ilir, AKP Sondi Fraguna mengungkapkan, pihaknya telah mengambil keterangan dari sejumlah saksi-saksi yang mengetahui peristiwa berdarah pada 6 April 2024 lalu.
Dari saksi yang diperiksa, mereka menyebut ciri-ciri terduga pelaku yang diduga lebih dari satu orang.
BACA JUGA:Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Macan Lindungan Ditangkap, Kapolda Sumsel Beri Apresiasi
Berdasarkan keterangan saksi-saksi, bahwa satu terduga pelaku pembunuhan sadis memiliki ciri-ciri berpostur tubuh tinggi serta menggunakan penutup wajah.
Lalu, saksi lainnya mengungkapkan, bahwa sempat melihat seseorang dengan ciri-ciri berpostur tubuh pendek dan menggunakan jaket lengkap dengan penutup kepala.
"Kita masih mendalami informasi-informasi yang telah disampaikan oleh warga ini," lanjutnya.