"Uangnya dari mana, uangnya akan ada, dan akan terus kita cari. Saya juga mengatakan kepada teman-teman di pusat, tugas PWI Pusat adalah mencari anggaran dana untuk kegiatan PWI di Provinsi. PWI provinsi tidak usah pusing - pusing. Kitalah yang bekerja keras. Itulah tugas pokok dari PWI Pusat," papar Hendry.
Pj Gubernur Riau mengungkapkan perkembangan industri media di era digital yang semakin pesat dewasa ini, tentunya harus di ikuti dengan perkembangan kompetensi dan profesionalisme yang akan mempengaruhi kinerja wartawan yang menentukan baik kualitas produk berita dan informasi maupun kualitas media secara umum.
BACA JUGA:Kemenkumham Babel Ajak Siswa SMA di Belitung Kenali Kekayaan Intelektual melalui RuKI Goes to School
Wartawan merupakan ujung tombak terwujudnya suatu berita yang berkualitas, aktual akurat, berimbang, terkini, dan beretika yang dapat pertanggungjawabankan sesuai dengan kode etik.
"Dalam praktiknya di lapangan sebagian perusahaan media cetak maupun online langsung menerjunkan wartawan tanpa dibekali pengetahuan jurnalis dan kode etik, tentunya mereka bekerja secara otodidak dan kerap menghadapi masalah kode etik jurnalistik serta prinsip-prinsip jurnalis yang diatur didalam undang-undang pers Nomor 40/1999 dan peraturan dewan pers.
Disilah pentingnya seorang wartawan itu mengikuti kompetensi jurnalistik, berguna untuk mendapatkan wartawan yang profesional, sehingga publik dapat menerima informasi dari wartawan yang kompetensi.
Kompetensi wartawan ini pada prinsipnya berkaitan pada kemampuan intelektual dan pengetahuan umum.
BACA JUGA:Ditreskrimsus Polda Sumsel Segera Limpahkan Tersangka Kasus Pengoplosan Tabung Elpiji 3 Kilogram
Melalui uji kompetensi ini diharapkan agar wartawan tersebut makin meningkatkan profesionalisme dan memegang teguh integritas dalam bekerja.
UKW PWI Pusat di Riau ini, di ikuti sebanyak 27 peserta dengan kelas Muda, Madya, dan Utama.