Begini 5 Tips Mudik Lebaran Menggunakan Motor Agar Perjalanan Aman No Kendala!

Kamis 21-03-2024,14:26 WIB
Reporter : Septi Riani
Editor : Hetty

SUMEKS.CO - Siapa yang berencana untuk mudik naik motor? Agar perjalanan aman no kendala, begini tips mudik lebaran menggunakan motor yang wajib diperhatikan.

Lebaran menjadi salah satu momen mudik ke kampung halaman yang sayang dilewatkan, berbagai jenis transportasi yang dipilih, termasuk mudik lebaran menggunakan motor.

Mengendarai motor saat mudik lebaran tentu perlu persiapan yang matang untuk meminimalisir risiko kendala sehingga perjalanan aman menuju kampung halaman.

Begini tips mudik lebaran menggunakan motor agar perjalanan aman no kendala yang bisa diikuti, cek penjelasan berikut ini:

BACA JUGA:Tips Mudik Lebaran Asik: 5 Rekomendasi Obat untuk Mengatasi Mabuk Perjalanan yang Tersedia di Apotek

BACA JUGA:Pendaftaran Mudik Gratis Jasa Marga Telah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftar

1. Memastikan kendaraan motor dalam kondisi baik

Hal paling utama jika ingin mudik lebaran menggunakan motor, yakni memastikan kondisi motor dalam keadaan baik dan tida terkendala.

Sebelum mudik lebaran, sebaiknya bawalah motor untuk di service ke bengkel agar lebih aman untuk dibawa perjalanan.

Memastikan kondisi motor dalam keadaan baik dengan melakukan pengecekan di bengkel khusus motor.

BACA JUGA:Sambut Arus Mudik Lebaran 1445 Hijriah, Hutama Karya Lakukan Pemeliharaan Jalan Tol Trans Sumatera

BACA JUGA:Mobil Bekas yang Sesuai Kantong dan Terbaik untuk Mudik Lebaran, Avanza atau Xpander?

Periksa seluruh bagian motor tanpa terkecuali, seperti, memeriksa keadaan rem motor, lampu motor, ban, oli, sampai air radiatornya.

Pastikan semua komponen yang ada dalam kendaraan bermotor ini dapat berfungsi dengan baik dan layak dibawa untuk perjalanan mudik lebaran nanti.

Kategori :