PALEMBANG, SUMEKS.CO - Ribuan umat Islam memadati Masjid Sultan Mahmud Badaruddin Jayo Wikromo Palembang atau Masjid Agung Palembang untuk melaksanakan salat tarawih pertama Ramadan 1445 Hijriah tahun ini Senin, 11 Maret 2024.
Berdasarkan pantauan SUMEKS.CO di lokasi, jemaah datang melalui pintu utama masjid. Mereka mulai datang bersamaan saat adzan isya berkumandang.
Sama seperti tahun sebelumnya, salat terawih di Masjid Agung Palembang dilaksanakan sebanyak 22 rakaat dan witir 3 rakaat.
Sementara untuk bacaan surat Al Quran adalah satu juz untuk satu malam shalat tarawih.
BACA JUGA:Perdana Dimulai, Berikut Masjid di Palembang dengan Jumlah Salat Tarawih dan Witir 23 Rakaat
BACA JUGA:Cara Mengerjakan Salat Tarawih Sendirian di Rumah Sesuai Anjuran Islam, Begini Urutan yang Benar
Hal ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Umum Masjid Sultan Mahmud Badaruddin Jayo Wikromo, Kms H Iqbal Hasan Zainal.
“Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Masjid Agung Palembang tetap 22 rekaat dan 3 witir serta 1 juz Al Quran setiap malam,” kata Iqbal Hasan kepada SUMEKS.CO.
Kebanyakan warga terlihat datang bersama sanak keluarga. Mereka juga terlihat membawa mukena hingga sajadah untuk salat.
Salah saru jemaah bernama Karandas datangan bersama temannya untul menjalani salat tarawih pertama di Masjid Agung Palembang.
BACA JUGA:Tips Melaksanakan Sholat Tarawih agar Tetap Konsisten dan Semangat di Bulan Suci Ramadhan
BACA JUGA:Ratusan Warga Muhammadiyah Palembang Salat Tarawih Perdana di Masjid Jami' Muhammadiyah Balayudha
“Karena salat tarawaih pertama, jadi cari masjid yang agak jauh biar bisa menikmati suasananya,” jelasnya.
Sebelumnya, pemerintah telah mengumumkan 1 Ramadan 1445 Hijriah atau awal puasa jatuh pada 12 Maret 2024 berdasarkan pemantauan hilal di ratusan titik di seluruh Indonesia.
Hal itu diputuskan melalui Sidang Isbat yang digelar Kementerian Agama (Kemenag) bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Minggu 10 Maret 2024 kemarin.