Bikin Bangga Wong Palembang, Virgie Wakili Indonesia di Ajang Miss ECO Teen Internasional 2024

Senin 05-02-2024,19:21 WIB
Reporter : Fadly
Editor : Edward Desmamora
Bikin Bangga Wong Palembang, Virgie Wakili Indonesia di Ajang Miss ECO Teen Internasional 2024

SUMEKS.CO - Kota Palembang tidak habis-habisnya menelurkan talenta-talenta berbakat, hingga bisa mengharumkan nama Indonesia khususnya Kota Palembang di mata dunia.

Bahkan, baru-baru ini dikabarkan seorang gadis remaja bikin bangga "Wong Palembang", usai dinobatkan sebagai pemenang pada ajang kompetisi Miss ECO Teen Indonesia.

Gadis remaja tersebut bernama Marcella Virginia, yang tidak hanya menjuara ajang tersebut ditingkat Nasional.

Dirangkum dari berbagai sumber informasi Senin 5 Februari 2024, Virgie sapaan akrab Marcella Virginia ini berhasil menyabet juara sebagai Miss Eco Teen Indonesia pada grand final Miss Eco Teen Indonesia.

BACA JUGA:Bikin Bangga! Bujang Gadis Kampus UBD Jadi Narasumber di Radio Pro2 RRI Palembang

Ajang pencarian talenta pada bidang lingkungan ini diselenggarakan di Gedung Kesenian Jakarta, pada bulan Januari lalu.

Atas prestasinya itu, Virgie berhak untuk mewakili Indonesia pada ajang Miss ECO Teen tingkat dunia yang akan diselenggarakan di Mesir pada akhir tahun mendatang.

Sungguh prestasi yang sangat membanggakan Indonesia yang dibuat remaja kelahiran Palembang, 8 Januari 2008 tersebut 

Terlebih, prestasi membanggakan yang membawa nama harum Kota Palembang di kancah dunia.

BACA JUGA:Bikin Bangga Indonesia! Pembalap Muda Rheza Danica Ahrens Juarai ARRC 2023 AP 250

Diketahui, Virgie mengemban tugas menjadi duta lingkungan hidup yang akan mengkampanyekan pelestarian lingkungan.

Selain itu, pelajar SMA Kusuma Bangsa ini juga memberikan edukasi mengenai isu lingkungan dan peran remaja dalam usaha pelestarian lingkungan, serta pariwisata berbasis lingkungan atau Ecotourism.

Sejumlah media sosial pun tak luput, turut menyoroti prestasi membanggakan yang ditorehkan oleh Virgie.

Termasuk diantaranya diunggah oleh akun Instagram @palembang.eksis yang mengunggah video serta foto saat Virgie memakai mahkota juara sebagai Miss ECO Teen Indonesia.

BACA JUGA:Siswi SMAN 1 Tanjung Batu Ogan Ilir Ini Bikin Bangga, Kembali Juarai Lomba Penulisan Resensi Buku se-Sumsel

Kategori :