SUMEKS.CO - Warna burgundy atau merah anggur merupakan salah satu warna yang diprediksi akan menjadi tren di tahun 2024 ini.
Warna burgundy memberikan tampilan ruangan terasa lebih mewah dan elegan. Selain itu pemilihan warna itu juga bisa dikombinasikan dengan warna lain.
Kombinasi warna merah anggur dengan warna lain membuat ruangan terasa elegan dan cantik, sehingga penggunanya memberikan kesan mewah dan natural.
Pengguna warna ini juga menghasilkan nuasan yang menawan, terutama jika dikombinasikan dengan warna lainnya.
BACA JUGA:Ide Kombinasi Warna Burgundy Untuk Dekorasi Rumah, Tampilan Elegan dan Mewah
Berikut ini beberapa warna yang cocok dikombinasikan dengan warna burgundy. Simak ulasannya!
Merah Muda
Warna Burgundy--dok:Sumeks.co
Merah muda atau pink menjadi salah satu warna yang sangat cocok disandingkan dengan warna burgundy.
Pemilihan warna merah muda dapat digunakan untuk mengecet dinding, sedangkan burgundy bisa dihadirkan pada tirai dan kursi.
Perpaduan kedua warna ini sangat cocok untuk memberikan kesan ruangan menjadi klasik, pengguna juga bisa menambahkan cermin untuk membuat ruangan terlihat lebih cantik.
BACA JUGA:9 Cara Cat Rumah Minimalis Agar Tampil Estetik, Ternyata Sangat Mudah, Simak Tipsnya Disini
Hitam dan Putih
Warna burgundy yang cerah senada jika dipadukan dengan warna hitam putih. Biasanya, warna merah anggur dihadirkan pada kursi.
Sedangkan warna hitam putih dapat digunakan untuk warna dinding dan lantai. Selain itu, kalian juga dapat menghadirkan ubin geometris yang membuat ruangan menjadi semakin menarik.