Sebaliknya, jarak yang terlalu dekat membuat api tidak bisa menyala sempurna dan tidak ada jarak yang cukup untuk melelehkan elektroda.
7. Mulailah Menggerakan Mesin Las
Proses pengelasan pun dimulai dan pastikan anda sudah memakai kacamata las atau masker pelindung agar lebih aman.
Mulailah menggerakkan mesin las sesuai arah yang diinginkan hingga dua logamnya saling menyatu.
Selama proses pengelasan, ada bagian elektroda yang mulai mencair, cairan elektroda ini bisa diibaratkan sebagai lem karena dapat menyatukan dua logam yang terpisah.
Teruslah mengelas hingga Anda mendapatkan hasil pengelasan yang ideal, yaitu celah antara dua logam tertutup rapat dan menutup sempurna sehingga menghasilkan tampilan yang mulus.
Usahakan agar tidak muncul kesalahan seperti undercut, crack, porosity, dan spatter.
BACA JUGA:Apa Benar AC Mobil Bisa Bikin Konsumsi Bahan Bakar Mobil Boros? Ini Penjelasannya
8. Bersihkan Hasil Pengelasan
Hasil pengelasan juga memunculkan kerak pada bagian logam yang telah dilas.
Anda harus membersihkannya dengan palu supaya tampilan akhirnya lebih mulus.
Ulangi proses pengelasan apabila terdapat bagian las yang belum menyatu dengan sempurna.
Apabila hasilnya belum maksimal, Anda bisa menggunakan mesin gerinda untuk memperhalus area pengelasan tersebut.
Semoga informasi cara membuat mesin las sederhana diatas bermanfaat bagi anda. (*)