PALEMBANG, SUMEKS.CO - 3.000 warga Palembang bakalan tidak menganggur lagi. Lantaran, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang membuka program job fair pada hari ini, 7 Desember 2023 di Palembang Trade Center (PTC) Mall.
Terlebih, program job fair tahun 2023 diikuti oleh 41 perusahaan dengan 3.000 lowongan kerja yang tersedia.
Program job fair dari Pemkot Palembang melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Palembang bertujuan untuk mengurangi angka pengangguran di Kota Palembang.
Pj Wali Kota Palembang, H Ratu Dewa menjelaskan bahwa program job fair yang digelar oleh Pemkot tersebut sebagai jawaban terhadap angka pengangguran yang ada di Ibu Kota Sumsel.
BACA JUGA:Kabar Gembira! Pemkot Palembang Gelar Job Fair Siapkan 2.000 Lowongan Kerja
"Kegiatan job fair Pemkot Palembang yang dibuka selama dua hari yakni 7-8 Desember 2023 tersebut semoga dapat memberi kesempatan untuk 3.000 warga Palembang terutama anak muda mendapat kesempatan bekerja," jelasnya kepada awak media usai meninjau program job fair Pemkot Palembang pada 7 Desember 2023 di PTC Mall.
Pada kesempatan itu, Ratu Dewa menyampaikan bahwa Pemkot Palembang akan terus menekan angka penganguran yang ada dengan berbagai upaya.
Salah satunya melalui program job fair yang diadakan pada hari ini.
"Saya telah cek beberapa stand perusahaan tadi antusias semangatnya luar biasa. 41 perusahaan tersebut ada yang menerima untuk 5 karyawan, tetapi pelamarnya ada seratus," katanya.
BACA JUGA:Banyuasin Gelar Job Fair 2023, Pemkab Siapkan 500 Loker
Selain itu, Ratu Dewa juga menuturkan angka pengangguran tahun 2022 ke 2023 menurun di angka 0,71 persen.
"Ini merupakan jawaban dari upaya mengatasi angka pengangguran di Kota Palembang. Tentunya kita mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Ketenagakerjaan termasuk Disnaker Provinsi. Saya meminta kepada Disnaker kota Palembang untuk terus melanjutkan kegiatan Job Fair untuk kedepan. Termasuk juga pembekalan terhadap para pencari kerja lainnya, baik berupa pendidikan ataupun program-program yang bermanfaat lainnya," tuturnya.
Diketahui, program job fair dari Pemkot Palembang tersebut bertema Bebesan Nian (Bersinergi Berkolaborasi Menurunkan Pengangguran).
Para pelamar kerja tampak berdatangan satu per satu ke PTC Mall Palembang mengenakan pakaian rapi dan membawa berkas lamaran.
BACA JUGA:Kurangi Pengangguran, Pemkot Prabumulih Gelar Job Fair, Bakal Diikuti Puluhan Perusahaan