Momen Mengharukan Saat Pejuang Al-Qassam Bertemu Pasukan Brigade Al-Quds di Gaza, Sambutan Rakyat Meriah

Rabu 29-11-2023,14:55 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

SUMEKS.CO -  Momen mengharukan saat pejuang Al-Qassam bertemu pasukan Brigade Al-Quds di kota Gaza, sambutan rakyat sangat meriah.

Ini merupakan momen langka saat kedua pasukan bertemu usai penyerahan sandera di lokasi yang tak disebutkan.

Videonya dirilis jaringan Hamas dan beredar luas di media sosial.

Tampak pasukan yang mengenakan penutup kepala ini saling bertemu dan berpelukan. 

BACA JUGA:Bukan Soal Pro Israel-Palestina, Ternyata Ini Penyebab Utama Bentrok Ormas Adat Pasukan Manguni di Bitung

Rakyak Gaza begitu antusias menyaksikan pertemuan tak biasa ini. Mereka bersorak dan memanjatkan doa untuk keselamatan mereka.

Kedua Brigade pasukan ini memiliki misi sama, namun mereka beroperasi di wilayah yang berbeda. Tapi tak jarang mereka membentuk unit kecil yang bersatu menghadapi Israel.

 Brigade Izzudin Al-Qassam dibentuk tahun 1991, pasukan ini sayap militer organisasi massa Islam Palestina, Harakat al-Muqawwamatul Islamiyyah (Hamas).

BACA JUGA:Mukjizat! Bayi ‘Gaza’ Ditemukan Tim Penyelamat di Runtuhan Puing Bangunan Setelah 37 Hari Serangan Bom Israel

Sedangkan Brigade Al-Quds dibentuk pada 1981 oleh Fathi Shaqaqi dan Abd Al Aziz Awda di Gaza. 

Mereka adalah sayap militer kelompok Jihad Islam Palestina.

Brigade al-Qassam dibentuk untuk menggelar operasi militer Hamas. 

Kategori :