Kehadiran pintu depan rumah terkadang disepelekan oleh penghuni rumah. Meskipun hanya digunakan sebagai akses keluar masuk rumah, tetapi tetap saja jika pintu tidak didekorasi dengan cantik lama-kelamaan akan terlihat membosankan.
Ide dekorasi yang satu ini bisa menjadi solusi untuk membuat tampilan pintu di teras terkesan berbeda.
Kamu bisa menggunakan karpet teras dengan tulisan ‘welcome’ serta gantungan pintu yang dihiasi oleh bunga untuk memberikan nuansa alami dan homey.
BACA JUGA:8 Motif Wallpaper untuk Ruangan Sempit yang Bikin Terasa Luas, Cek Disini!
6. Kursi Gantung
Kursi gantung teras bisa menjadi salah satu favorit spot anak di rumah. Berbeda dengan kursi pada umumnya, kursi ini didesain secara khusus untuk dipasang dengan cara digantung di plafon.
Kamu bisa bisa bersantai di kursi gantung ini sambil berayun-ayun. Sehingga terasa lebih nyaman dan menyenangkan.
Kehadiran kursi gantung ini pun membuat tampilan teras terlihat lebih estetik. Bila tertarik menghias teras dengan kursi gantung, pastikan kamu memilih kursi dengan tiang penyangga yang kuat supaya aman saat digunakan.
7. Mini Bar
Mini bar adalah suatu area yang biasa digunakan untuk bersantai sambil menikmati makanan dan minuman. Mini bar dilengkapi dengan meja dan kursi yang memiliki ukuran kecil serta fleksibel.
Sehingga memungkinkan untuk diletakkan di bagian depan rumah seperti ini.
Mini bar dengan konsep terbuka ini memiliki sifat praktis dan mudah dipasangkan, yakni dengan cara ditempel di dinding.
BACA JUGA:5 Tips Menata Kamar Bermain Anak, Ideal dan Cocok untuk Rumah Minimalis
Adanya mini bar dengan konsep terbuka di teras dapat membuat penghuni rumah makin betah bersantai dan berkumpul di teras sambil menikmati minuman.
Itulah beberapa hiasan teras rumah minimalis yang bisa mengubah tampilan terasmu jadi terasa berbeda. (*)