Termasuk juga persawahan di Kecamatan Pampangan juga masih bisa panen di musim kemarau ini. Begitupun mulai tanam di sana juga belum terlambat.
Sahrul menambahkan, untuk persawahan petani di musim kemarau seperti ini untuk pengairan bisa memanfaatkan sumur-sumur bor yang ada di sekitar lokasi.
Kemudian, untuk areal persawahan lainnya yang dekat dengan sungai bisa memanfaatkan air sungai. Yakni bisa mengambil air sungai. Dimana saat malam hari air sungai pasang.
"Jadi meskipun musim kemarau tidak ada yang gagal panen dan tidak ada yang tidak bisa tanam. Waktu tanam tetap dan panen tetap berjalan," pungkasnya.(*)