SUMEKS.CO - Makin kesini, hunian bergaya jaman dulu alias jadul masih tetap diminati. Bahkan, banyak diantaranya sengaja mendekorasi huniannya biar terasa berada di era dunia belum banyak tersentuh teknologi.
Salah satu yang kerap menjadi target dekorasi adalah ruang tamu. Ruang tamu disulap sedemikian rupa untuk memanjakan tamu yang datang.
Nah, dekorasi bergaya tahun 1960an, tentu menjadi salah satu rekomendasi untuk diwujudkan. Apalagi ruang tamu bergaya jadul akan membuat terasa kembali ke puluhan tahun silam.
Untuk mewujudkan ruang tahu yang terlihat seperti di era tahun 60an, tapi tetap indah dan nyaman, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan.
BACA JUGA:8 Desain Ruang Tamu Rumah Minimalis Bernuansa Islami, Suasana Bikin Nyaman dan Sejuk
1. Kursi dan meja bergaya klasik
Dengan kursi dan meja bergaya klasik akan menciptakan suatu ruangan yang terasa seperti beberapa puluh tahun silam.
Pilihlah warna netral pada kursi dan meja, akan memunculkan kesan jadulnya. Namun tetap perlu diingat, utamakan material yang digunakan yang berkualitas, hingga menambah kesan jadul tapi mewah.
2. Karpet warna warni
Menggunakan karpet warna warni akan menambah kesan meriah pada ruang tamu. Apalagi warna warni memang sering digunakan pada era 1960an.
Sehingga ruang tamu ini akan makin berkesan estetika dan nyaman. Dekorasi dinding bisa menggunakan warna netral, yang dipadukan dengan warna karpet yang cerah.
3. Furnitur bahan beludru
Furnitur berbahan beludru akan membuat ruang tamu menjadi unik. Apalagi tekstur bahan beludru lembut dan nyaman.
BACA JUGA:Mitos 8 Benda Wajib Ada Dirumah Dipercaya Bisa Mendatangkan Rezeki Berlimpah, Nomor 6 Gak Nyangka!