Soal Lambannya Pelayanan Publik di PTSP dan Dukcapil, Pj Walikota Palembang: Kepentingan Masyarakat Nomor 1

Sabtu 21-10-2023,10:32 WIB
Reporter : Edy handoko
Editor : Wiwik

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Dengar keluhan masyarakat, Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa, meninjau dan memastikan langsung kinerja bawahannya di Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Dinas Dukcapil Palembang.

BACA JUGA:Pemkot Palembang dan Pemprov Sumsel akan Relokasi PKL Depan Pasar Lemabang, Ratu Dewa Tawarkan Solusi Ini

Gerak cepat dilakukan Ratu Dewa, kala mendengar keluhan masyarakat Palembang terkait lambannya pelayanan di kantor PTSP dan Dinas Dukcapil.

"Ya, saya ingin memastikan pelayanan di PTSP dan Dukcapil yang kinerjanya dibilang lamban," kata Ratu Dewa, Sabtu 21 Oktober 2023 kepada SUMEKS.CO.

Lebih dari itu, Ratu Dewa dengan hangat menyapa masyarakat yang ingin mengurus keperluan di kantor PTSP dan Dinas Dukcapil. 

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa yang selalu aktif di media sosial ini mengatakan, beberapa hari belakangan banyak keluhan dan aduan masyarakat kepadanya.

T erkait pelayanan publik yang terbilang lamban.

"Kita periksa pelayanan publik yang cukup jadi perhatian kita, karena banyak keluhan dan pengaduan masyarakat terkait pelayanan yang lamban," tutur Ratu Dewa.


BACA JUGA:Ratu Dewa Ungkap Kenangan Bersama Kakaknya Almarhum H Amin : Beliau Menyekolahkan Saya Sejak Kecil

Ratu Dewa turut menekankan kepada pegawai yang melayani masyarakat di PTSP dan Dinas Dukcapil, untuk meningkatkan kinerja dan mendahulukan kepetingan masyarakat yang membutuhkan bantuan.

"ASN ini pelayanan masyarakat. Abdi negara," tegas Ratu Dewa.

Tak sampai disitu, Ratu Dewa kembali menegaskan, jika ada laporan dari masyarakat yang kurang baik mengenai pelayanan di PTSP dan Dukcapil, maka pihaknya akan segera menindaklanjuti pegawai tersebut.

"Dan kalaupun masih ada tindakan yang kurang baik mohon segera laporkan dan akan segera kami tindak lanjuti," tegas Ratu Dewa

Lebih dari itu, Ratu Dewa dengan hangat menyapa masyarakat yang ingin mengurus keperluan di kantor PTSP dan Dinas Dukcapil. 

Bahkan, Ratu Dewa tak segan-segan untuk berdialog langsung dan menanyakan keluhan masyarakat Palembang, terkait pelayanan publik selama ini.

"Saya ingin mendengarkan secara langsung apa yang kendala warga di kantor PTSP Kota Palembang dan Dinas Dukcapil Palembang," tukas Ratu Dewa. (*)

BACA JUGA:Foto-foto Laskar Sriwijaya FC Berangkat ke Medan, Netizen Ucapkan Hati-hati di Jalan, Jangan Lupa 3 Poin!

Kategori :