"Saya mengajak BPJS juga untuk memasang rambu bagaimana menciptakan pola sehat," ujarnya.
Sementara itu Direktur Jendral Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, Maria Endang mengapresiasi kegiatan pemeriksaan gula darah serentak dengan peserta mencapai hingga 15 ribu orang.
"Kegiatan ini sangat bermanfaat karena BBLK menjadi garda terdepan," kata Maria Endang.
Kegiatan seperti ini menurutnya adalah upaya dalam mencegah penyakit terutama diabetes uang bisa dicegah sejak dini.
BACA JUGA:Gubernur Sumsel Herman Deru Tandatangani Prasasti Masjid Akbar di Desa Pulau Panggung, Muara Enim
"Acara yang berdampak positif dengan menguji gula darah kita semua yang dapat berkontribusi dalam pecegahan penyakit diabetes," ujarnya.
Sementara itu, Direktur Utama BPJS Kesehatan, dr. Ali Gufron Mukti mengatakan penguatan preventif kepada masyarakat harus ditunjang dengan pelayanan laboratorium.
"Upaya upaya tersebut harus didukung dengan layanan laboratorium yang baik, kita harap kemampuan laboratorium dan reformasi laboratorium disetiap daerah ditingkatkan lagi" kata dr. Ali Gufron Mukti.
Dalam acara kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Direktur Tata Kelola Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, dr. Mayangsari, Ketua Lembaga Kesehatan Pengurus Besar Nahdatul Ulama, dr. Zulfikar.(*)