Penyuka Makanan Manis Patut Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Gula Melebihi Batas Harian

Jumat 07-07-2023,17:35 WIB
Reporter : Suci
Editor : Rappi

Kekencangan kulit ditopang oleh serat protein namun jika gula kelebihan dalam tubuh malah akan mengganggu proses tersebut sehingga menyebabkan kulit kendur dan rentan kerutan.

6. Merusak hati

Gula buatan sangat berbahaya seperti yang ada dari sirup jagung atau fruktosa yang secara langsung dapat mempengaruhi kesehatan hati.

Saat gula diuraikan dalam organ hati, bukannya berubah menjadi energy namun zat ini akan berubah menjadi lemak dalam tubuh.

BACA JUGA:Kaya Akan Antioksidan, Ini Manfaat Buah Plum Bagi Kesehatan Tubuh

Itulah mengapa terlalu banyak mengkonsumsinya dapat menyebabkan penyakit hati berlemak, peradangan hati dan timbulnya jaringan parut di hati, sirosis hati dan bahkan bisa mematikan fungsi hati.

7. Penyakit jantung 

Gula secara berlebihan jika dikonsumsi dapat meningkatkan kadar insulin dalam darah yang membuat dinding arteri meradang.

Sehingga membuatnya menjadi lebih tebal dan kaku sehingga menyebabkan jantung rentan stress dan lambat laun membuat pembuluh darah secara keseluruhan terganggu.

BACA JUGA:Bumbu Rempah Penuh Manfaat, Ini 6 Khasiat Cengkeh yang Tidak Banyak Diketahui

Inilah yang bisa menyebabkan penyakit kronis seperti rusaknya pembuluh darah sehingga adanya gejala penyakit jantung koroner, gagal jantung, sampai stroke.

8. Diabetes hingga Gangguan ginjal

Dampak dari penyakit diabetes yaitu melonjaknya kadar dalam gula darah yang dapat menyebabkan kerusakan pada ginjal.

Ginjal adalah organ vital yang berfungsi untuk menyaring darah dalam tubuh kemudian setelah kadar gula darah mencapai jumlah tertentu dimana ginjal otomatis melepaskan kelebihan gula dalam urin.

BACA JUGA:30 Menit Sebelum Makan Waktu Terbaik Minum Air Putih, Ada Waktu Yang Lain?

Jika tidak bisa dikendalikan lagi maka diabetes juga akan menyebabkan komplikasi pada ginjal yang akhirnya menimbulkan penyakit gagal ginjal.

Kategori :