Dapat Tambahan Kuota, 11 JCH Asal Prabumulih Ikut Keberangkatan Gelombang Kedua

Kamis 22-06-2023,17:36 WIB
Reporter : Dian
Editor : Rahmat

Dapat Tambahan Kuota, 11 JCH Asal Prabumulih Ikut Keberangkatan Gelombang Kedua

PRABUMULIH, SUMEKS.CO -  Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kota Prabumulih dan Plh Sekda Kota Prabumulih melepas sebanyak 11 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kota Prabumulih di halaman kantor Kemenag Prabumulih, Kamis 22 Juni 2023.

Ke 11 JCH yang dilepas keberangkatannya merupakan mereka yang menjadi JCH cadangan dan berangkat karena mendapatkan tambahan kuota.

"Hari ini kita melakukan pelepasan Jemah Calon Haji Kota Prabumulih yang akan menuju Palembang. Dari Prabumulih kita ada kuota tambahan berjumlah 11 orang yakni 4 orang laki-laki dan 7 orang perempuan," ujar Kepala Kemenag Prabumulih, Hermadi SPd MSi.

Bagi 11 JCH yang baru berangkat, tentunya mendapatkan fasilitas yang sama dari Pemkot Prabumulih.

BACA JUGA:Polres Muratara Ungkap 5 Kasus Kriminal, 8 Tersangka Turut Diamankan

"Alhamdulillah Pemkot tidak membedakan fasilitas dengan yang sudah berangkat lebih dulu dan baru berangkat sekarang. Semuanya disiapkan mulai dari kendaraan, snack dan makan siang, tim medis dan Pol PP sama-sama mengawali pendampingan ke asrama haji," sebutnya.

Setibanya di asrama haji, sambung Hermadi. Para JCH akan beristirahat 1 malam dan akan diberangkatkan dari asrama haji keesokan harinya tepatnya pukul 17.50 WIB. 

Masih kata Hermadi, di gelombang 1 ada 220 JCH asal Prabumulih yang sudah berangkat dan gelombang kedua ini ada kuota tambahan 11 orang.

Disinggung apakah berpengaruh dengan pelaksanaan Ibadah haji mereka di tanah suci? "Insyaallah tidak ada karena mereka ini kalau gelombang pertama mereka ke Madinah terlebih dahulu melaksanakan Arbain baru ke kota Mekkah.

BACA JUGA:Siap Maju Tingkat Nasional, Empat Nakes Kabupaten Muba Raih Juara Tenaga Kesehatan Teladan

Nah, untuk mereka yang gelombang kedua ini langsung ke Mekkah dulu untuk melaksanakan Armuzna yakni Arofah Muzdalifah dan Mina," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Hermadi juga mengungkap kondisi JCH asal Prabumulih yang lebih dulu berangkat ke tanah suci, semuanya dalam keadaan sehat dan melaksanakan seluruh rangkaian Ibadah Haji. (*) 

Kategori :