'Mahmud'Wajib Punya, Uwinfly Romea Roda 3, Berikut Spesifikasi dan Harga, Hanya Rp9 juta!

Jumat 02-06-2023,14:50 WIB
Reporter : Indra
Editor : Wiwik

Mahmud Wajib Punya, Uwinfly Romea Roda 3, Berikut Spesifikasi dan Harga, Hanya Rp9 juta!

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Motor listrik Uwinfly Romea kendaraan roda tiga yang sangat direkomendasi untuk mamah muda (Mahmud) berbelanja di pasar atau hanya sekedar keliling kompleks.

BACA JUGA:Ini 4 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang Bulan Juni 2023 di Netflix

Uwinfly Romeo roda tiga motor listrik sangat mudah dikendarai.

Sehingga sangat cocok digunakan untuk pengendara yang tidak dapat membawa kendaraan komersial roda dua.

Untuk jarak tempu Uwinfly Romeo dapat menempuh jarak 40 km dalam kondisi baterai penuh.

Tidak hanya itu Uwinfly Romeo juga dapat melaju hingga 35 km per jam dengan kondisi jalan beraspal.

Untuk sumber daya Uwinfly Romeo sudah menggunakan baterai 48V 12Ah dengan daya tampung hingga 600 watt.

BACA JUGA:Rincian Kredit Motor Listrik Smoot Tempur dan Smoot Suzu, Jangka Waktu Cicilan Bisa 36 Bulan

Demi nenunjang keamanan saat berkendara Uwinfly Romeo sudah dilengkapi sistem drum break sistem, membuat Uwinfly Romeo nyaman saat digunakan.

Uwinfly Romeo roda tiga juga dibekali daya angkut yang besar yaitu hingga 100 kg, sangat cocok jika membawa barang belanja saat sedang berbelanja.

BACA JUGA:Solusi Saat Harga BBM Mahal, Sepeda Listrik Naik Daun

Susah cari tambal ban? santai, Uwinfly Romeo sudah menggunakan ban tubelss dengan ukuran 14 cm x 2,5 cm.

Jadi tidak perlu khawatir jika mengalami kebocoran di tengah perjalanan.

Dimensi Uwinfly Romeo terbilang sangat mungil jika melihat motor listrik dengan tipe yang lain.

Uwinfly Romeo memiliki panjang 150cm, tinggo 100 cm dan lebar 60cm.

Kategori :