Fenomena Mengerikan, 'Zombie' Kini Gentayangan di Amerika Serikat, Efek Narkoba Murahan
SUMEKS.CO - F enomena terbaru dan mengerikan melanda Amerika Serikat.
Sejumlah negara bagiannya dilanda wabah 'zombie' hidup.
Zombie' kini gentayangan dan real hadir di dunia. Malah bertambah pesat di Amerika Serikat.
Fenomena mengerikan, mayat hidup gentayangan di Amerika Serikat.
Ini akibat dari melonjaknya penggunaan zombie drugs di negara tersebut.
Bahkan otoritas di Los Angeles sudah menyalakan alarm emergency atas penggunaan 'zombie drugs' tersebut.
Penyebaran narkotika dengan nama tranq ataw Xylazine menyebabkan pemandangan di negeri Paman Sam jadi menakutkan.
Narkotika jenis itu sebenarnya sering digunakan sebagai obat penenang bagi hewan. Otoritas kesehatan di Amerika melegalkan hal itu.
BACA JUGA:SIMAK! Inilah 2 Uang Kuno Buruan Kolektor Indonesia, Edward III Florian (1343) tembus US$6,8 juta
Namun sayangnya, zat kimia itu disalahgunakan pecandu narkoba.
Untuk menambah efek menyenangkan Xylazine dicampur dengan jenis narkoba lainnya.
Dibalik kesenangan yang ditimbulkan campuran itu, efek membahayakan lain justru mengintai.
Sungguh mengerikan zombie drugs ini akan menggerogoti tulang penggunanya. Serta mempercepat kulit menjadi keriput.
Jika digunakan secara konsisten dan dalam dosis tinggi, pengguna zombie drugs akan berlaku persis seperi zombie hidup.
Karena kulit tubuh pemakai narkoba ini akan mengelupas dan membusuk. Sampai sampai terlihat luka besar dan otot dan tulang menganga.
Zombie yang sering kita lihat di film itu adalah gambaran real dari penggunaan zombie drugs.
DEA, biro pengawas narkotika Amerika, terpaksa memberikan peringatan keras.
Demi mencegah menjalarkan penyebaran dan penggunaan narkotika pengganti. Karena Xyzaline ini sangat murah dan mudah didapat.
Berdasarkan data, hingga Maret 2023, sudah 48 negara bagian Amerika menjadikan xylazine atau zombie narkoba.