Alhamdulillah, Opening Ceremony Belum Dilakukan, Indonesia Raih 6 Medali SEA Games Kamboja 2023
KAMBOJA, SUMEKS.CO - Upacara pembukaan atau opening ceremony SEA Games ke-32 Kamboja 2023 akan dilakukan hari ini Jumat 5 Mei 2023. Beberapa cabang olahraga sudah dipertandingkan sejak beberapa hari lalu.
Kontingen Indonesia sudah berhasil mengantongi 6 medali sebelum upacara pembukaan pesta olahraga negara-negara ASEAN itu.
Dua cabor beladiri yang sudah dipertandingkan, Tim Merah Putih sudah berhasil meraih medali. yakni Ju-Jitsu dan Kun Bokator. Ya, Kun Bokator merupakan cabor beladiri tradisional asal tuan rumah yang baru kali pertama dipertandingkan di SEA Games.
Indonesia sendiri menurunkan enam atlet di cabor ini.
Kendati waktu persiapan singkat, hanya sekitar sebulan, namun atlet Kun Bokator Indonesia mampu meraih perak melalui Alfadhila Ramadhan dari nomor spirit form perseorangan putra.
Atlet berusia 21 tahun tersebut mendapatkan nilai 7,67 dari juri dari pertunjukan seni bela diri yang diperagakannya selama 1 menit 35 detik.
BACA JUGA:Bola Voli SEA Games 2023, Ini Power Tim Putra Indonesia Saat Kalahkan Singapura
Lima atlet Kun Bokator Indonesia lainnya meraih medali setelah sukses diraih Alfadhila. Hanya saja, mereka kompak mempersembahkan perunggu.
Dengan raihan 1 perak dan 5 perunggu, Indonesia menempati peringkat kelima dalam klasemen sementara SEA Games 2023.
Tuan rumah Kamboja cukup mendominasi pada hari pertama dengan mencetak 5 medali emas. Empat keping terbaik di antaranya datang dari kun bukator.
Sementara negara lainnya yang sudah mengibarkan bendera ke tiang tertinggi adalah Filipina, Thailand, dan Laos.
Filipina menjadi runner-up setelah mencetak dua medali emas dengan masing-masing satu hadir dari nomor kun bokator dan ju-jitsu.
Thailand berhak atas posisi ketiga untuk sementara karena mengungguli Laos dalam perolehan medali perak.