Pemudik Wajib Baca, Pemerintah Diskon Tol Trans Sumatera
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pemerintah memberikan kabar baik bagi pemudik jalur darat yang menggunakan kendaraan roda empat pada Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah atau 2023. Ini karena pemerintah akan memberikan diskon tarif tol kepada pemudik yang melintas di jalan bebas hambatan tersebut.
Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro mengatakan bahwa pihaknya sedang mengkaji untuk memberikan diskon tarif tol kepada pemudik Lebaran Idulfitri 2023. Tol Trans Sumatera yang akan mendapatkan diskon tarif tersebut.
“Setelah itu kita akan minta minta persetujuan Kementerian PUPR,” kata Koentjoro kepada awak media di Gedung DPR/MPR RI, Senin 10 April 2023.
Menurut Kontjoro, ada dua ruas tol yang akan mendapatkan diskon tersebut. Yakni Pertamatol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka). Lalu yang kedua adalah tol Pekanbaru-Bangkinang. Hanya saja untuk untuk besarannya, belum bisa diberikan saat ini. Sebab, keputusan pastinya akan berlaku pada 15 April nanti.
“Itu jam deadlinenya,” kata dia.
BACA JUGA:Warga Semringah, Gerbang Tol Indralaya-Prabumulih Jadi Objek Swafoto
Empat Tol Fungsional
Dikatakannya, pada jalan Tol Trans Sumatera ini juga ada ada empat ruas tol di Pulau Sumatera yang juga berpotensi untuk dibuka fungsional. Dalam hal ini adalah tol Kuala Tanjung–Tebing Tinggi Segmen Tebing Tinggi–SS Inderapura (28,5 km) dan Segmen Dolok Merawan–Sinaksak (15,6 km).
Selanjutnya, tol Sigli–Banda Aceh Seksi 5–6 Blang Bintang–Baitussalam (12,7 km); tol Binjai–Langsa Seksi 2 Stabat–Jalan Proklamasi (7,2 km).
Lalu, Simpang Indralaya–Muara Enim Seksi Simpang Indralaya–Prabumulih (63,5 km). Ruas tol tersebut gratis selama arus mudik.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono angkat bicara dalam mendukung kelancaran dan kenyamanan arus lalu lintas Lebaran 2023.
BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Perjuangkan Pintu Tol Indralaya-Prabumulih di Wilayahnya
Pihaknya telah memastikan kesiapan infrastruktur jalan tol sepanjang 2.624 km dan jaringan jalan nasional sepanjang 47.602 km. Saat ini tingkat kemantapan seluruh jalan tersebut mencapai 91,8 persen.
“Kemen PUPR akan memfungsikan sementara 6 ruas tol baru di Pulau Jawa dan 4 ruas tol di Sumatera,” tutupnya.