JAKARTA, SUMEKS.CO - Umumnya, orang terpandang memberi hadiah ulang tahun untuk orang terkasih berupa, barang mewah seperti perhiasan, mobil atau barang-barang branded.
Namun kebiasaan seperti ini tak berlaku bagi pasangan Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi.
Sebaliknya pasangan ini lebih memilih merayakan hari spesial dengan cara yang sederhana.
Hal ini diungkapkan orang nomor satu di Indonesia saat merayakan ulang tahun istrinya.
BACA JUGA:Jokowi Paparkan Hasil Audit 22 Stadion Sepakbola, Segera Bangun Stadion di IKN
Dalam sebuah talkshow yang dipandu Andre Taulany dan Sule, Jokowi mengaku memberi hadiah ulang tahun untuk istri berupa satu biji buah durian.
"Saya tahu ibu Jokowi ini senangnya duren. Saya belikan duren. Saya pilihkan, saya minta yang mahal mana, yang bagus mana," kisah Jokowi dilansir dari unggahan Twitter @yusuf_dumdum, Selasa 28 Februari 2023.
Jokowi menganggap buah durian yang harganya mahal dan bagus menurut si pedagang sudah pasti rasanya enak.
Jokowi lantas membeli durian yang menurutnya lezat dan membawanya pulang ke rumah untuk diberikan ke Iriana.
BACA JUGA:Usai Nonton F1 Powerboat 2023, Presiden Jokowi Ingin Formula 1 Digelar di Indonesia
"Saya bawa pulang satu aja itu. Cuma satu itu. Saya berikan selamat ulang tahun," kenang Jokowi disambut tawa Iriana.
Iriana lalu dengan antusias mengupas sendiri durian tersebut. Setelahnya ia makan.
Ternyata durian itu rasanya tidak enak.
"Lho kok rasanya nggak enak," kata Iriana.
BACA JUGA:Harapan Presiden Jokowi Saat Buka Muktamar XVIII Pemuda Muhammadiyah
Itu berarti, timpal Jokowi, sesuatu yang harganya mahal belum tentu rasanya enak dan nikmat.
"Nah itu artinya yang mahal itu belum tentu enak. Yang bagus duriannya belum tentu dalamnya juga enak. Setelah dibuka ternyata nggak enak," kata Jokowi tersipu malu.
Meski duriannya tidak enak, Iriana tak justru marah ke Jokowi.
"Duriannya tetap dimakan bu?" tanya Andre penasaran.