JAKARTA, SUMEKS.CO – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI tahun ini masih berkesempatan menjadi salah satu lembaga keuangan yang dipercaya menjadi mitra distribusi penjualan Saving Bond Ritel (SBR) seri SBR012.
Penjualan SBR012 yang mulai ditawarkan sejak tanggal 19 Januari - 9 Februari 2023 tersebut berjalan melampaui target, bahkan menyentuh angka Rp2,1 triliun. Berdasarkan data nilai pemesanan, SBR012 mampu memecahkan rekor baru penerbitan SBN Ritel yang bersifat tidak bisa diperdagangkan (non-tradable) dijual secara online tertinggi sepanjang sejarah. Dengan demikian, artinya SBR012 berhasil menggeser posisi SBR011 sebagai SBN Ritel non-tradable dengan nilai penjualan tertinggi yang senilai Rp13,91 triliun pada tahun 2022 silam. BACA JUGA:BRI Bidik Jadi Leading Global Bank Terbaik Dari Sisi Implementasi ESG Diketahui, penjualan produk SBR012 ini menjadi salah satu strategi pemerintah yang cukup efektif dengan menerbitkan dalam 2 tenor, yakni tenor 2 tahun atau SBR012-T2 dan tenor 4 tahun atau SBR012-T4. Dengan begitu, para investor mempunyai pilihan investasi sesuai kebutuhan dan tenor yang diinginkan. Imbal hasil atau kupon SBR012-T2 yang memiliki tenor 2 tahun ialah 6,15% per tahun dan SBR012-T4 yang bertenor 4 tahun menawarkan kupon 6,35% per tahun, yang merupakan kupon minimal. Sebab imbal hasil SBR012 bersifat mengambang dengan batas minimal (floating with floor). Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan, diharapkan strategi ini dapat meningkatkan pengembangan pasar SBN Domestik melalui penjualan produk SBR012. BACA JUGA:Kakanwil Harun Sulianto Terima Audiensi Ketua dan Sekretaris DPRD Kota Pangkalpinang “BRI tahun ini dalam melaksanakan penawaran SBR012 berhasil memperoleh penjualan mencapai Rp2,1 triliun dan jika dibandingkan dengan penjualan SBR011, peningkatan penjualan bertumbuh hingga mencapai 40 persen,” ujarnya. Adapun transaksi SBR012 di BRI bisa dilakukan melalui dua cara, yaitu website SBN online dan juga BRImo. Ia menjelaskan lebih lanjut, fitur e-SBN di BRImo dapat menjawab kebutuhan nasabah dalam bertransaksi di era serba digital. Kemudahan tersebut dapat dilihat dari penjualan SBR012 melalui BRImo sebesar 42,82% dari total transaksi. Dengan dilaksanakannya program ini, diharapkan menjadi wujud serta bukti nyata bahwa BRI terus berkomitmen untuk tumbuh dan memberikan layanan terbaik kepada para nasabahnya.(*)Lampaui Target, Penjualan SBR012 oleh BRI Sentuh Rp2,1 Triliun
Selasa 21-02-2023,17:17 WIB
Editor : Rahmat
Kategori :
Terkait
Jumat 16-05-2025,12:29 WIB
Apresiasi Loyalitas Nasabah, BRI Serahkan Hadiah Utama kepada Pemenang dari Seluruh Indonesia
Rabu 14-05-2025,15:25 WIB
Strategi BRI Menghadapi Tantangan Ekonomi Global, Fokus pada UMKM dan Pengelolaan Risiko
Selasa 13-05-2025,15:59 WIB
Kehadiran Holding Ultra Mikro Dukung Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Indonesia
Senin 12-05-2025,10:45 WIB
BRI Raih Peringkat Pertama pada Ajang BSEM 2025, Tunjukkan Komitmen pada Layanan Digital Inovatif
Minggu 11-05-2025,17:31 WIB
Dari Kaki Gunung Ciremai, Perempuan Tangguh Bangun KWT Berkat Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI
Terpopuler
Minggu 18-05-2025,14:52 WIB
BREAKING NEWS! Seorang Wanita Hamil Ditemukan Tergeletak Tak Bernyawa di Kebun Tebu Desa Seribandung Ogan Ilir
Sabtu 17-05-2025,23:58 WIB
UPDATE Klasemen Liga 1 2024/25 Usai Persis Solo Tahan Imbang Dewa United dan PSS Sleman Taklukkan Persija
Sabtu 17-05-2025,21:17 WIB
Program SICANTIKS OJK Dinilai Inovatif, Feby Deru Dukung Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan
Minggu 18-05-2025,06:10 WIB
Murah Tapi Canggih! OPPO A38 HP Rp 2 Jutaan dengan Desain Stylish dan Kamera AI 50MP
Minggu 18-05-2025,08:54 WIB
Demi Stay Liga 1, Laga Hidup Mati Semen Padang Lawan Persik Kediri Live Sore Ini
Terkini
Minggu 18-05-2025,20:43 WIB
Bank Sumsel Babel Dukung Penuh Gerakan Cerdas Keuangan dan Wirausaha Muda Sumsel
Minggu 18-05-2025,20:36 WIB
Ilalang Setinggi Kabel Listik Ganggu Pandangan, Warga Lapor Akun Wako Wawako Palembang, Peran Lurah Camat?
Minggu 18-05-2025,19:41 WIB
HP Flagship Poco F2 Pro Hadirkan Keunggulan Layar Pop-up Super AMOLED dengan Performa Mumpuni
Minggu 18-05-2025,19:19 WIB
Calon Jemaah Haji Kabupaten OKI Kloter 14 Dilepas Wakil Bupati OKI Masuk Asrama Haji Palembang
Minggu 18-05-2025,19:06 WIB