Artis Helmy Yahya Diminta Warganet Jadi Kades Tanjung Gelam Ogan Ilir, Mau Gak Ya?

Senin 06-02-2023,14:21 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Tusda

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Artis yang juga dinobatkan sebagai Raja Kuis Indonesia, Helmy Yahya, diminta oleh warganet yang berasal dari Ogan Ilir untuk menjadi Kepala Desa Tanjung Gelam Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir.

Permintaan salah seorang warganet yang mengaku berasal dari Desa Tanjung Gelam Kabupaten Ogan Ilir tersebut, disampaikannya melalui Direct Message atau pesan langsung ke akun Instagram Helmy Yahya @helmyyahya.

"Kemaren saya terima DM ini di IG saya! Gimana menurut kamu? Saya terima atau Gimana?," tulis Helmy saat memposting tangkapan layar isi DM dari salah satu warganet kepadanya tersebut.

Sebagaimana diketahui, Helmy Yahya merupakan artis kelahiran Indralaya Ogan Ilir pada 6 Maret 1962.

BACA JUGA:Desa Tanjung Raya, Desa Cantik yang Raih Penghargaan Nasional

Selepas SMA, Helmy Yahya merantau ke Jakarta dan melanjutkan pendidikan ke Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN).

Kini Helmy Yahya menjadi sosok yang sukses, dan menginspirasi banyak orang.

Adapun isi DM warganet ke Helmy Yahya tersebut, sebagai berikut.

"aslm. pak mhon mf seblmny. saya mgkn bs diktakan salah satu penggemar bpak sang raja kuis. saya sangat tertrik andai bapak bisa menjadi kades di daerah ogan ilir ini. khususny tanjung gelam."

BACA JUGA:Kasus Jari Bayi Terpotong di Palembang, Pengacara Kondang Hotman Paris Hutapea Siap Bantu Cari Keadilan

"saya jg bukan asli orang sini. tpi dari yang saya dengar, kades dsni sdh 3 periode menjabat. setelah ini kemungkinan saudaranya yg akn mencalonkan diri. saya anggp bahwa pemerintahan desa ini sdh seperti kerajaan."

"saya tidak muluk, bukan unt protes atau iri dg jabatan. saya hanya ingin menikmati fasilitas didesa kami dg sama rata."

Postingan Helmy tersebut menuai ragam komentar dari warganet. Ada yang menyetujui Helmy untuk bertarung pada Pilkades Tanjung Gelam, namun ada juga yang tidak setuju Helmy ikut Pilkades lantaran bukan level Helmy lagi untuk menjadi Kades.

Seperti ditulis oleh akun amh_story "Sebenernya sekelas om Helmy, jangan kades...gubernur Sumsel jg qualified, tapi ya gt dehh politik disini".

BACA JUGA:Polisi Siap Fasilitasi Mediasi Keluarga Pasien Bayi dan Oknum Perawat RS Muhammadiyah Palembang

Hal yang sama juga dituliskan akun widodocahblora, yang menuliskan "terima saja bang helmy, mungkin ini jalan penebus 2 kali di pilkada,bisa jadi pilkades abang kan menang".

Dukungan juga datang dari rekan artis Tri Suaka lewat akun Instagramnya @xdjtrisuaka, yang menuliskan "Siap jadi team suksesnya om". Sembari membubuhkan emoticon tertawa diujung kalimat.

Dari sekian banyak akun yang memberikan dukungan, namun ada beberapa warganet yang justru tidak setuju jika Helmy Yahya terjun ke politik praktis.

Seperti dituliskan akun fweasley, "Pak Helmy tidak perlu terjun ke politik praktis, jadilah inspirasi bangsa ini saja dan berbagi ilmu kepada kami2 ini pak".

Akun eleyraaiyara juga menuliskan "Masak dr raja kuis mau jd kades pak @helmyyahya demi mmutus rantai nepotisme".

Sementara itu, akun tiagonegara menuliskan "Asliii ngakak mang.. Level nya kades.. Pak kades tapi di balik itu semua ogan ilir belum ada perubahan.. Masih kacau mang... Wong ogan ilir di kasih pemimpin yg cerdas dan pinter eh malah pilih pemimpin yg narkoboy.... Siapa yg bodoh!! Begitulah hasilnya. (*)

Kategori :