Yuk Cobain Resep Tumis Paru Pedas Nikmat, Bikin Mata Melek

Rabu 18-01-2023,11:16 WIB
Editor : Zeri

SUMEKS.CO - Masyarakat Indonesia dikenal sebagai penikmat jeroan, baik ayam maupun sapi. Ada beberapa bagian jeroan yang menjadi favorit, sebut saja paru sapi.

Paru digemari karena memiliki rasa yang enak dan tekstur yang lembut. Paru-paru dapat diolah menjadi berbagai macam makanan, salah satunya adalah tumis paru pedas.

Tumis pedas ini memiliki rasa gurih asin dengan sensasi pedas yang akan menggugah selera makan Anda.

Masakan paru biasanya disajikan pada hari raya seperti lebaran. Namun, makanan yang satu ini juga bisa Anda jadikan untuk sajian sehari-hari di rumah.

BACA JUGA:Resep dan Cara Membuat Kue Keranjang Sajian Istimewa Perayaan Tahun Baru Imlek

Namun sebelum memasak paru, Anda juga perlu memperhatikan beberapa cara mengolahnya agar paru yang dihasilkan empuk dan gurih.

Misalnya membeli paru segar, memotong paru menjadi beberapa bagian, mencucinya dengan air mengalir, merebusnya dengan daun salam dan daun jeruk, kemudian diiris tipis atau kecil.

Memasak tumis pedas juga membutuhkan bumbu dapur yang sederhana, seperti bawang merah, bawang putih, cabai, dan lainnya.

Tentu rasa tumis pedas ini dijamin bikin ngiler dan nambah nasi. Nah, yuk simak resep tumis paru pedas yang dibagikan akun Instagram @luis_widarto berikut ini.

BACA JUGA:Segururung, Olahan Ikan Panggang Khas Kabupaten Pali, Penganan Alternatif Dimasa Sulit

Bahan Paru :

- 750 gr paru sapi

- 3 iris jahe

- 2 iris lengkuas

- 2 lembar daun salam

Kategori :