Bansos Program Indonesia Pintar (PIP), Cair Rp 1.000.000 Jangan Sampai Hangus, Aktifkan Rekening Bank

Senin 16-01-2023,16:17 WIB
Editor : Wiwik

JAKARTA, SUMEKS.CO - Satu lagi, Bansos yang dijadualkan cair di Januari 2023. Yaitu, Bansos Program Indonesia Pintar 2023.

Kabarnya bansos PIP 2023 yang diberikan pada pelajar jenjang SD, SMP dan SMA cair 31 Januari 2023, benarkah?

Bansos kemensos PIP 2023  ini menyasar pelajar dengan latar belakang keluar miskin dan rentan miskin. Sehingga mereka, seperti dikutip laman resmi Kemdikbud,  diberikan bansos berupa uang.

Para pelajar dengan kategori itu tetap bisa mendapatkan layanan pendidikan hingga tingkat SMA.

BACA JUGA:Kemensos Perbarui DTKS Penerima Bansos 15 Januari 2023, Cek Nama di cekbansos.kemensos.go.id

Program  Bansos PIP 2023 memiliki maksud mencegah kemungkinan pelajar putus sekolah karena jeterbatasan biaya pendidikan.

Berapa kucuran bansos PIP 2023 besarannya?

- Pelajar SD mendapat kucuran bansos PIP 2023 sebesar Rp 450.000/tahun

- Pelajar SMP mendapat kucuran PIP 2023 sebesar Rp 750.000/tahun

- Pelajar SMA mendapat kucuran PIP 2023 sebesar Rp 1.000.000/tahun

Kapan jadwal pencairan PIP 2023? Apakah PIP 2023 cair 31 Januari 2023?

Kemendikbud telah mengirimkan pesan berantai terkait bansos PIP 2023 melalui SMS. Isinya, siswa nominasi penerima bansos PIP 2022 diminta melakukan aktivasi rekening. 

Rekening tersebut yang akan digunakan untuk mencairkan bansos PIP 2023.

BACA JUGA: 4 Kali, Bansos PKH Januari 2023 Diberikan ke Balita Cair Rp 3.000.000, Cek di DTKS Kemensos, Bisa Pakai KTP

Sebaiknya, rekening sudah aktif paling telat tanggal 31 Januari 2023. Jika terlewat dari tanggal tersebut, kemungkinan besar bansos PIP 2023 tidak bisa dicairkan.

Kategori :