SPBU Minimalis Jaksa Agung R Suprapto Palembang Dilaunching, ini Fasilitasnya

Rabu 11-01-2023,15:36 WIB
Reporter : M Naba Anwar
Editor : Dendi Romi

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kota Palembang kehadiran Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) baru yang berkonsep minimalis modern.

SPBU baru tersebut bertempat di Jl Jaksa Agung R Suprapto, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang, Sumatera Selatan. Tepatnya berseberangan dengan Markas Perhubungan Kodam II/Sriwijaya. 

SPBU baru itu telah dilaunching pada Jumat 6 Januari 2023 lalu.

"Launching dilakukan sekitar lima hari lalu," kata Pengawas SPBU Jl Jaksa Agung R Suprapto, Wahyu Aji kepada SUMEKS.CO di ruang kerjanya, Rabu 11 Januari 2023.

Wahyu Aji menjelaskan, SPBU baru tersebut memiliki 4 pulau pompa. "Ada empat pulau pompa di sini. Yaitu Pertamax Turbo, Pertamax, Pertamina Dex, dan Dexlite," jelasnya.

Pantauan SUMEKS.CO. Sejumlah kendaraan roda dua dan roda empat mengantre secara tertib di SPBU tersebut. SPBU baru satu ini dilengkapi keramik putih, dan kotak sampah di setiap pulau pompa SPBU. Juga petugas securiti yang selalu ramah dan mengarahkan setiap warga yang ingin mengisi bahan bakar.

BACA JUGA:Dilaunching 5 Hari, SPBU Jl Jaksa Agung R Suprapto Palembang Belum Sediakan Pertalite

SPBU ini telah dilengkapi musala yang dapat dipakai warga yang ingin menunaikan salat. Berkapasitas sekitar 15 orang.

Selain itu telah dilengkapi dua toilet pria dan dua toilet wanita. Air di dalam toilet terlihat jernih dan lancar.

Kendati demikian, Wahyu Aji menyebutkan akan menambah fasilitas lainnya. "Ini akan dipasangkan ATM Center dan minimarket, tempatnya sudah ada," tukasnya.

Kategori :