Tampilan Baru Jembatan Musi IV Palembang, Warna Lebih Fresh

Selasa 10-01-2023,13:38 WIB
Reporter : Kms Fadli
Editor : Dendi Romi

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Jembatan Musi IV yang menghubungkan wilayah Seberang Ilir dan Seberang Ulu Kota Palembang, kini tampil dengan wajah baru.

Jembatan yang baru selesai dibangun dan diresmikan tahun 2019 silam ini mulanya berwarna merah, namun kini tampil lebih fresh dengan perpaduan tiga warna yakni kuning, biru muda dan biru tua.

Perpaduan tiga warna sepanjang pagar pembatas tersebut, mencerminkan karakter dari warna kebanggaan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Tampilan warna tiga dimensi tersebut, terlihat lebih eye cathcing dan menghilangkan kesan seram saat melintas di atas jembatan sepanjang 1,1 kilometer ini.

Salah seorang pejalan kaki yang melintas di atas jembatan, Eko (36) mengaku sangat terkesan dengan tampilan baru jembatan yang menghubungkan kelurahan 14 Ulu dan Kuto ini.

BACA JUGA:Jembatan Musi 2 hingga 6 Sudah Jelas Keberadaannya, Lalu Dimanakah Jembatan Musi 1?

"Dibandingkan dengan warna sebelumnya, ini lebih menarik dan terlihat elok dipandang," kata Eko.

Eko yang sehari-hari kerap melintas di atas Jembatan Musi IV tersebut mengakui juga perubahan warna ini juga menghilangkan kesan seram saat dilintasi pada malam hari.

Dia berharap, corak warna tersebut juga digunakan pada jembatan-jembatan lainnya seperti Jembatan Musi II, Jembatan Musi 6, bahkan Jembatan Ampera.

Senada dikatakan Asih (29), warga yang tinggal di samping Jembatan Musi IV berharap agar masyarakat khususnya remaja dapat menjaga dan tidak mencoret-coret dinding pembatas jembatan.

"Karena dulu sering dijadikan sasaran tangan jahil mencoret dinding jembatan dengan cat semprot," tukasnya.

Untuk diketahui, Jembatan Musi IV dibuat dengan tipe cable stayed menggunakan APBN dengan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun anggaran 2015-2018 yang menelan anggaran Rp553,57 miliar.

Sebelum dilakukan peluncuran awal, Jembatan Musi IV telah menjalani uji beban statis dan dinamis dengan beban seberat 1.540 ton dengan hasil uji yang baik sesuai dengan rekomendasi Komisi Keselamatan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ) pada Desember 2018 lalu. 

BACA JUGA:Masih Misteri, Jembatan Ampera Diyakini Sebagai Jembatan Musi 1, Ayo Kita Telusuri Bagaimana Sejarahnya

Selain itu jembatan tersebut juga telah uji coba rekayasa lalu lintas selama lima hari sejak 3 Januari 2019.

Kategori :