OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Ratusan burung berkicau dari berbagai kelas mengikuti lomba burung berkicau, yang memperebutkan Piala Kapolres Ogan Ilir.
Penyelenggaraan lomba burung berkicau ini dipusatkan di Lapangan Polsek Indralaya, Minggu, 2 Oktober 2022.
Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman mengatakan, lomba burung berkicau ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar pecinta burung berkicau.
"Baik pecinta burung dari Ogan Ilir maupun dari daerah-daerah lain yang datang mengikuti lomba ini," ungkapnya.
BACA JUGA:Operasi Antik Musi 2022, Satres Narkoba Polres Ogan Ilir Amankan 11 Tersangka dan 30 Gram Sabu
Andi Baso juga menambahkan, lomba burung berkicau ini sebagai upaya cipta kondisi menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Ogan Ilir pada 15 Oktober 2022 mendatang.
"Semoga dengan kegiatan ini masing-masing peserta bisa saling memahami, karena kan pesertanya ini datang dari berbagai daerah sekitar Ogan Ilir," lanjutnya.
Andi Baso menyebut, digelarnya lomba burung berkicau ini juga memberikan dampak luar biasa bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
"Karena disini ada pedagang kecil yang juga turut serta meramaikan perlombaan," katanya.
BACA JUGA:Satlantas Polres Ogan Ilir Edukasi Anak-anak Tata Tertib Berlalu Lintas
Sementara itu, salah seorang peserta dari Prabumulih, Fikri mengatakan, keikutsertaannya pada lomba burung berkicau memang lantaran hobi.
"Memang sudah hobi sejak kecil, dan perlombaan hari ini bukan pertama kali diikuti, kami sudah pernah ke Muara Enim hingga Lubuklinggau," ungkapnya.
Pada lomba burung berkicau Kapolres Ogan Ilir Cup ini, Fikri membawa burung Murai Batu. Meskipun tidak mendapatkan hasil yang memuaskan, namun Fikri mengaku senang lantaran perlombaan ini menjalin silaturahmi.
"Dari rumah memang target juara, namun hasilnya belum maksimal. Mungkin burungnya kecapean, karena perjalanan jauh," katanya.(*)