OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Utusan Kabupaten Ogan Ilir, menorehkan prestasi gemilang di ajang Pemilihan Putra Putri Sriwijaya Tahun 2022.
Pada malam penganugerahan Pemilihan Putra Putri Sriwijaya Tahun 2022,di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang tadi malam, Sabtu, 17 September 2022 utusan Ogan Ilir meraih tiga gelar juara.
Yakni, Wakil II Putra Sriwijaya Tahun 2022, Juara Putri Persahabatan Tahun 2022, dan Video Promosi Favorit.
Masing-masing Wakil II Putra Sriwijaya Tahun 2022, Shera Aditia Pratama, yang merupakan Runner Up I Bujang Ogan Ilir Tahun 2021.
BACA JUGA:Gebyar HUT PMI ke-77, PMI Ogan Ilir Gelar Apel dan Workshop
Sedangkan Putri Persahabatan Tahun 2022 diraih Vierdha Nova Putriana yang merupakan pemenang Harapan I Gadis Ogan Ilir Tahun 2021.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Ogan Ilir, Bahrus Syarif, melalui Kepala Bidang Pariwisata, Diah Ekanita, mengaku bangga dengan hasil yang dicapai putra putri terbaik asal Kabupaten Ogan Ilir ini.
"Tentu ini merupakan prestasi tersendiri bagi Kabupaten Ogan Ilir, bisa meraih tiga gelar," ucapnya kepada SUMEKS.CO, Minggu, 18 September 2022.
Diah berharap, semoga kelak pencapaian prestasi kedua wakil Kabupaten Ogan Ilir ini dapat menjadi motivasi dan inspirasi buat generasi berikutnya. Sehingga, kelak pencapaian yang didapat lebih baik dari tahun ini.
BACA JUGA:Skill Bertambah, Warga Pulau Kemaro Apresiasi Program Sesera Pusri
"Bagi adik-adik yang sudah berdiri sampai detik ini tetaplah tumbuh, tebarkan kebaikan, maksimalkan diri untuk Ogan Ilir Bangkit. Wong Tobo Pacak Gale," katanya.
Disinggung mengenai pemenang video favorit, Diah menjelaskan, bahwa video yang ditampilkan di hadapan juri dan juga masyarakat yang menyaksikan Malam Penganugerahan Pemilihan Putra Putri Sriwijaya Tahun 2022, tadi malam, merupakan video promosi pariwisata di Kabupaten Ogan Ilir.
"Karena Kabupaten Ogan Ilir ini memiliki berbagai potensi budaya dan pariwisata. Mudah-mudahan dengan video promosi ini, menimbulkan ketertarikan dari masyarakat luar daerah untuk berkunjung ke Kabupaten Ogan Ilir," harapnya.
Untuk diketahui, pada Pemilihan Putra Putri Sriwijaya Tahun 2021 lalu, utusan Kabupaten Ogan Ilir meraih gelar Wakil I Putra Sriwijaya atas nama M Firly Akbar.
Dengan hasil tiga gelar juara di ajang Pemilihan Putra Putri Sriwijaya Tahun 2022 ini, Disporpa Kabupaten Ogan Ilir tentu akan selalu memberikan yang terbaik bagi Bumi Caram Seguguk.(*)