SUMEKS.CO, EMPATLAWANG – Prestasi membanggakan diraih M Dicko Nugraha dan Sela Septiana. Keduanya dinobatkannya sebagai Bujang dan Gadis Empat Lawang 2022.
Pemilihan Bujang dan Gadis Empat Lawang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSB) Pemkab Empat Lawang, Rabu (3/8) malam.
Final pemilihan Bujang dan Gadis Empat Lawang yang dibuka Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad, diikuti 26 finalis.
Joncik mengatakan, finalis yg terpilih adalah memang yang benar-benar terbaik dan objektif diseleksi secara ketat oleh tim panitia.
BACA JUGA:Truk Terguling Saat Antri Solar di SPBU Empat Lawang
"Selamat kepada Bujang dan Gadis Empat Lawang yg terpilih tadi malam. Semoga bujang gadis terpilih dan finalis lainnya mampu mengemban amanah dalam mempromosikan nama baik daerah Kabupaten Empat Lawang selama satu tahun kedepan dengan baik," kata Joncik.
Joncik mengatakan Empat Lawang memiliki sumber daya alam yang begitu kaya, adat istiadat yang beranekaragam dalam bentuk satu kesatuan saling keruani sangi kerawati dalam bingkai MADANI.
"Saya berharap semoga bujang dan gadis yg terpilih tadi malam bisa membawa dan memperkenalkan nama baik daerah serta mengangkat bidang pariwisata daerah kita menjadi sektor unggulan dalam lingkup lebih luas lagi hingga ke kanca nasional," ungkapnya.(rakyatempatlawang.com)