Aspal Dikelupas, Jalan Belum Diperbaiki

Kamis 28-07-2022,16:06 WIB
Reporter : Dendi Romi
Editor : Dendi Romi

SUMEKS.CO, PALEMBANG - Sudah hampir dua pekan ini perbaikan jalan di Jl Kolonel H Barlian, tepatnya dari arah Sukarami menuju kota Km 7-Km 6, belum juga dilakukan. Padahal, jalan aspal sudah dikelupas menggunakan alat sekitar dua pekan. Akibatnya, kendaraan roda dua kesulitan melintas karena jalan tidak rata dan tajam. 

Pantauan SUMEKS.CO, Kamis (28/7), jalan yang dikelupaskan tersebut terdapat tiga titik. Yakni di kawasan Stasiun LRT Gramedia, di kawasan MTs Al Adli, dan di seberang Graha Pena. Jalan yang dikelupas tersebut panjangnya sekitar 50-100 meter. Dampak dari aspal yang dikelupaskan tersebut membuat debu beterbangan dan menempel di trotoar. Tidak jarang ditemukan pecahan material mengotori sepanjang trotoar dan sisi kiri jalan. 

Dwi, salah satu warga mengatakan seharusnya kontraktor yang mengerjakan jalan, jangan membuang waktu lama setelah aspal dikelupas. Karena mengganggu pengendara dan warga lainnya. Aspal yang dikelupas membuat jalan tidak rata dan licin saat hujan.

"Jangan sampai ada tanah liat menempel di jalan saat hujan, pasti pengendara roda dua terpeleset," kata Dwi kepada SUMEKS.CO. 

Dia menyesalkan Jl Kolonel H Barlian yang diperbaiki masih mulus dan bagus. Namun sudah diperbaiki. Kalaupun harus diperbaiki, tentu hanya aspal yang pecah dan berlubang. "Ini kan kesannya mubazir," ujarnya. (dom)

 

Kategori :