SUMEKS.CO, LAHAT - Lantaran kesal bapaknya telah menikah lagi, seorang anak bernisial TA (18), warga Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Lahat, tega menembak bapaknya menggunakan senapa angin.
Dari informasi yang diperoleh, kejadian penembakan sudah terjadi dua kali. Pertama diketahui pada Minggu (26/6) sekitar pukul 18.30 WIB, di rumah Jangsani, Desa Kedaton, Kecamatan Pagar Gunung, Kabupaten Lahat. Korban yang tertembak oleh pelaku TA adalah DS warga Desa Terkul, Kecamatan Pagar Gunung, Kabupaten Lahat. Korban tertembak di bagian pinggul. Saat kejadian korban sedang bertamu ke rumah Jangsani untuk menemui temannya yakni Ayu. Tiba-tiba datang pelaku dengan membawa senapan angin. Melihat hal tersebut korban beserta temannya langsung mengunci pintu. BACA JUGA:Pasutri di Sungsang Ditembak dan Dirampok, Mayat Suami Dibuang ke Rawa-rawa Mendekati Magrib korban keluar dari rumah. Namun tiba-tiba ada suara senapan angin dan korban merasa bagian pinggulnya mengalami panas dan berdarah. Ternyata korban mengalami luka tembak, sontak oleh warga korban dilarikan ke rumah sakit. Sementara pelaku langsung kabur. Diduga pelaku merupakan anak tiri dari teman korban DS yang sebelumnya telah terjadi cekcok mulut. BACA JUGA:Jatanras Tembak 2 Pencuri Motor di Parkiran SMAN 17 Palembang Pelaku lalu pulang ke rumahnya dan bertemu Carli ayahnya di Desa Tanjung Baru, Kecamatan Kota Agung, Lahat. Sempat dinasehati namun pelaku masih kesal dan terjadilah penembakan kedua kali yang mengenai bagian kaki ayahnya namun tidak parah. Aparat Polsek Kota Agung yang mendapat informasi tersebut langsung melakukan pengecekan terhadap korban dan melakukan penyelidikan dan menggali keterangan saksi. BACA JUGA:Pencuri Motor Yamaha R15 di Depan Kantor KPU Sumsel Ditembak Jatanras "Ya benar korbannnya ayahnya sendiri, karena pelaku kesal ayahnya menikah lagi. Kena kaki namun cuma tergores. Namun kejadian awalnya ditangani Polsek Pulau Pinang," ungkap Kapolsek Kota Agung AKP Zairul melalui Kanit Reskrim Bripka Cecep Hendrian, Selasa (28/6). Sementara Kapolsek Pulau Pinang Iptu Amrin Prabu membenarkan adanya kejadian tersebut. Anggota juga sudah mengecek TKP dan menggali keterangan saksi. BACA JUGA:Aksinya Sadis, Polisi Tembak Kaki Pelaku Begal Bendahara PWI Musi Rawas Diungkapnnya bahwa pihak yang terlibat sudah mediasi dan sudah sepakat damai. "Untuk korban sudah pulang ke rumah dan antara kedua pihak masih ada hubungan keluarga," tukasnya. (gti)Kesal Nikah Lagi, Anak Tega Tembak Bapak dengan Senapan Angin
Selasa 28-06-2022,22:00 WIB
Reporter : Edward
Editor : Edward
Kategori :
Terkait
Jumat 16-01-2026,14:53 WIB
Curi Pedang dan Senapan Angin Milik Mahasiswa, Pemuda Pengangguran di Ogan Ilir Ditangkap Polsek Indralaya
Minggu 28-09-2025,14:30 WIB
Tragedi Berdarah di Ogan Ilir, Mertua dan Menantu Tertembak Senapan Angin Milik Tetangganya Sendiri, 1 Tewas
Minggu 06-10-2024,18:34 WIB
Bobol Warung, Petani di Prabumulih Bawa Kabur 2 Dus Mie Instan hingga Senapan Angin
Selasa 28-06-2022,22:00 WIB
Kesal Nikah Lagi, Anak Tega Tembak Bapak dengan Senapan Angin
Terpopuler
Senin 26-01-2026,09:37 WIB
Mutasi Polri Januari 2026: 85 Perwira Tinggi dan Menengah Bergeser, Ini Daftar Lengkapnya
Minggu 25-01-2026,23:44 WIB
Memanas! Sumsel United, Garudayaksa, atau Adhyaksa? Perebutan Juara Grup A Liga 2 2025/26
Senin 26-01-2026,05:03 WIB
6 Motor Bekas Terbaik 2026 Harga Under 10 Juta Pilih Mesin Matic Atau Gigi, Nomor 3 Ala Sport Bodi Ramping
Minggu 25-01-2026,15:40 WIB
Baterai Solid-State Akhirnya Jadi Kenyataan? Tahun 2026 Jadi Titik Balik Mobil Listrik, Ini Dampaknya
Minggu 25-01-2026,16:33 WIB
Tablet OPPO Pad 5 Matte Display Edition Bawa Layar Anti Silau dengan Perlindungan Kenyamanan Mata
Terkini
Senin 26-01-2026,15:33 WIB
PN Palembang Segera Gelar Sidang Penetapan Gugurnya Perkara H Halim
Senin 26-01-2026,15:27 WIB
Suzuki XL7, Mobil Hybrid dengan Teknologi SHVS Bikin Irit Bensin! Ini Spesifikasi Lengkapnya
Senin 26-01-2026,15:11 WIB
Terbukti Pungli Rp3,5 Juta-Rp7 Juta Perkades, Ketua dan Bendahara Forum Kades Lahat Divonis Pidana Minimal
Senin 26-01-2026,15:03 WIB
Aksi Jambret di Palembang Kembali Viral, 2 Pelaku Terekam Kamera Amatir Beraksi Bawa Sajam
Senin 26-01-2026,14:51 WIB