nbsp SUMEKS CO PAGARALAM Sejuta sambung pucuk tanaman kopi program Pemerintah Kota Pagaralam kini mulai dicontoh daerah lain Ada beberapa kabupaten kota di Sumatera Selatan provinsi lain ingin belajar Kepala Dinas Pertanian Kota Pagaralam Gunsono Mekson SE MM mengatakan Kabupaten Empat Lawang dan Lahat sudah pernah berkoordinasi untuk belajar tentang program yang menjadi unggulan Pemkot Pagaralam itu Sementara untuk daerah luar Sumsel sudah ada Merangin dan Sumatera Utara yang semacam melakukan studi banding terkait pelaksanaan program sambung pucuk kopi tersebut jelas Gunsono Dikatakan Gunsono mereka ingin tahu administrasi serta teknisnya di lapangan Mulai dari pelaksanaan hingga proses pembayarannya kepada kelompok tani Kita bersyukur ternyata program ini juga mendapat perhatian dari daerah lain sebutnya Perkembangan program sejuta stek kopi di Kota Pagaralam sudah memasuki tahun ketiga Sebanyak 2 93 juta batang kopi sudah terealisasi serta dinyatakan hidup dan dibayar oleh Pemerintah Kota Pagaralam Bukan tidak mungkin lima juta batang stek kopi dalam lima tahun di bawah kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota akan terwujud Belum lagi dengan suport dari Gubernur Sumatera Selatan dengan tambahan satu juta batang stek kopi ungkap Gunsono Gunsono merinci program stek kopi melibatkan 253 kelompok tani Dan untuk memenuhi target sisa yang belum dilakukan stek bisa dicover APBD Kota Pagaralam Dan mudah mudahan jika tahun depan bantuan Gubernur kembali dikucurkam untuk program ini maka bukan tidak mungkin akan over target pungkasnya ald
Daerah Lain Mulai Belajar Stek Kopi ke Pagaralam
Selasa 28-12-2021,12:41 WIB
Editor : rappi darmawan
Kategori :