Tim Emergency PEP Prabumulih Field Berhasil Tanggulangi Pipa Bocor, Operasi Dipastikan Aman
Senior Manager Prabumulih Field, Muhammad Luthfi Ferdiansyah. --
PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Tim Emergency Response PT Pertamina EP (PEP) Prabumulih Field, bergerak cepat menanggulangi informasi kebocoran pipa gas.
Kebocoran pipa gas tersebut, terjadi di jalur wilayah Desa Gunung Raja, Kecamatan Empat Petulai Dangku, Kabupaten Muara Enim, pada Jumat, 23 Januari 2026, sekitar pukul 10.45 WIB.
Menurut Senior Manager Prabumulih Field, Muhammad Luthfi Ferdiansyah, saat ini penanggulangan kebocoran pipa gas telah selesai dikerjakan oleh Tim Emergency Response.
"Tim sudah selesai menanggulangi kebocoran, dan kami pastikan operasi aman," ujarnya, melalui rilis tertulis yang diterima SUMEKS.CO, Jumat, 23 Januari 2026 malam.
BACA JUGA:Pipa Gas Milik Pertamina Bocor, Jalur Desa Gunung Raja Empat Petulai Dangku Muara Enim
BACA JUGA:Perubahan Pola Operasi Gas Prabumulih, Perkuat Ketahanan Energi Nasional
Dalam kesempatan tersebut, Luthfi juga mengimbau kepada masyarakat yang berada di jalur pipa gas Pertamina, supaya menginformasikan jikalau ada kebocoran pipa.
"Masyarakat diimbau melaporkan setiap kebocoran atau aktivitas mencurigakan, ke Kepala Desa maupun tim operasi PEP terdekat terdekat," imbaunya.
Apapun informasi yang disampaikan oleh masyarakat nantinya, pihak PEP Prabumulih Field akan segera menindaklanjuti dengan cepat.
Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, bahwa peristiwa tersebut berawal dari laporan warga sekitar yang melaporkan kepada Pos Security SKG bahwa ada pipa gas yang bocor di jalur Pipa gas sales dari SKG 3 ke SKG 10 PMB.
BACA JUGA:Produksi Minyak Pertamina EP Naik Sepanjang 2025, Tembus 27.643 Barel per Hari
BACA JUGA:Pertamina Ajak Masyarakat Jaga Objek Vital Nasional Demi Kemandirian Energi Indonesia
Setelah itu, pihak security dan pihak Pertamina langsung melakukan pengecekan ke lokasi, serta melakukan penutupan di SKG.
Tujuannya supaya tidak terjadi kebocoran meluas, serta langsung memasang police line agar warga tidak ada yang mendekat ke lokasi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



