Update, Kasus Bentrok Antar Ormas di Palembang, Polisi Periksa Saksi dan Kantongi Identitas Para Pelaku
Kasus bentrok antar Ormas di palembang.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Bentrokan antar Organisasi Masyarakat (Ormas) di Jalan Angkatan 45 Kelurahan Lorok Pakjo Kecamatan IB I Palembang, pada Selasa 6 Januari 2026, kemarin diduga dipicu permasalahan lahan parkir.
Akibat aksi saling serang kelompok pria bersenjata tersebut mengakibatkan tiga orang alami luka bacok dan terjadi saling lapor kepada pihak kepolisian.
Penyidik Unit Pidum Satreskrim Polrestabes Palembang masih melakukan penyelidikan dan telah memeriksa sejumlah saksi mata di lokasi kejadian.
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Sonny Mahar BA berkata bahwa dari hasil penyelidikan perkembangan kasus sementara terjadinya keributan tersebut lantaran permasalahan lahan parkir.
BACA JUGA:Diduga Perkara Rebutan Lahan Parkir, 2 Kelompok Pria Bersenjata Saling Serang, Billy Terluka Parah
BACA JUGA:Pura-pura Beli Beras, Pria Bersenjata Api Gasak Kalung Emas 2 Suku Pemilik Warung di Talang Jambe
Sonny menegaskan, untuk pelaku keributan tersebut tentu akan ditindak tegas karena sudah melakukan tindakan pidana dan menimbulkan keresahan di masyarakat.
Sedangkan untuk permasalahan parkir di Kota Palembang, lanjut dia, pihaknya telah berkoordinasi dengan Walikota Palembang untuk mengatasi permasalahan parkir khususnya parkir liar.
Kasat Reskrim Polrestabes AKBP, Andrie Setiawan menambahkan hingga kini pihaknya dibackup Jatanras Polda Sumsel sedang melakukan penyelidikan intensif baik dari barang bukti yang didapatkan di TKP (tempat kejadian perkara) dan keterangan saksi-saksi dilapangan.
"Sudah ada kurang lebih tujuh (7) saksi yang kita periksa, untuk saksi korban kami masih berusaha maksimal untuk melakukan pemeriksaan karena masih fokus pada proses perawatan terlebih dahulu," ungkapnya.
Terkait indentitas para terduga pelaku, kata dia, hingga kini sudah terindentifikasi beberapa pelaku yang terlibat dalam aksi keributan tersebut.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:






