Supersub Jadi MOTM, Dua Penampilan Kahar Kalu Ubah Hasil Akhir Pertandingan Sumsel United
Kahar Kalu mendapatkan julukan baru sebagai supersub oleh para fans Sumsel United usai dirinya kembali tampil sebagai penyelamat tim.-Dok.Sumeks.co/MO.Sumsel United-
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kahar Kalu mendapatkan julukan baru sebagai supersub oleh para fans Sumsel United usai dirinya kembali tampil sebagai penyelamat tim, saat menghadapi Sriwijaya FC akhir pekan lalu, Selasa 4 November 2025.
Masuk dari bangku cadangan jeda babak pertama menggantikan Lee Yu Jun, pemain bernomor punggung 25 itu menjadi pembeda dan berhasil menghindarkan Laskar Juaro dari kekalahan di laga pekan kedelapan kompetisi Pegadaian Championship 2025-2026.
Memanfaatkan umpan matang dari Rachmad Hidayat, Kahar berhasil mencetak gol pada menit 89 dan membuat Laskar Juaro terhindar dari kekalahan atas Sriwijaya FC, yang unggul lebih dulu lewat gol Vieri Donny pada menit 31, sehingga pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1.
BACA JUGA:Derby Sumsel Tanpa Penonton, SFC Ungguli Sumsel United Babak Pertama, Suporter Ramai Luar Stadion
Selain mencetak gol dari satu shot on target, Kahar Kalu juga mencatatkan lima successful passes, satu chances created dan satu ball recoveries.
Berkat aksi briliannya, mantan pemain Barito Putra ini terpilih sebagai man of the match (MOTM) dilaga derby Sumatera Selatan yang digelar, Minggu 2 November 2025, pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang.
Ini kedua kalinya Kahar Kalu tampil sebagai penyelamat Laskar Juaro.
Sebelumnya dilaga tandang melawan PSPS Pekanbaru, pemain asal Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan ini juga menyelamatkan Sumsel United dari kekalahan, berkat golnya menit 81.
Setelah sebelumnya PSPS Pekanbaru unggul lebih dulu melalui gol Asir menit 45+2. Di laga pekan keenam itu, pemain kelahiran 5 Mei 1999 ini juga masuk dari bangku cadangan menit 54 menggantikan Bayu Gatra dan sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
"Terima kasih kepada pelatih saya Coach Nilmaizar, sudah memberi saya kesempatan bermain. Hasil ini memang bukan yang kami harapkan, tetapi kami harus syukuri apa yang telah Allah SWT berikan kepada kami. Kami berjuang sampai titik darah penghabisan, 90 menit dengan Sriwijaya FC, kakak kami," ungkap Kahar Kalu, Selasa.
Mantan pemain Gresik United ini mengaku sangat senang, bisa menyumbangkan satu gol dan membuat Sumsel United bisa terhindar dari kekalahan, serta mempertahankan satu poin dikandang.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:


