Infinix XPad 20 Pro Ditenagai Chipset MediaTek Helio G99 Ultimate dan Sistem Pendingin Graphene Cooling System
Infinix XPad 20 Pro menjadi salah satu pilihan tablet yang dilengkapi sistem pendingin serta ditenagai chipset MediaTek Helio G99 Ultimate.--
SUMEKS.CO - Infinix XPad 20 Pro menjadi salah satu pilihan tablet yang dilengkapi sistem pendingin serta ditenagai chipset MediaTek Helio G99 Ultimate.
Performa Infinix XPad 20 Pro cukup tangguh untuk kelas tablet menengah. Tablet ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 Ultimate yang dibuat dengan proses fabrikasi 6nm, memberikan efisiensi daya yang baik dan performa yang stabil.
Tablet ini juga dilengkapi dengan sistem pendingin Graphene Cooling System yang membantu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam waktu lama.
Untuk kebutuhan audio, empat speaker dengan teknologi DTS memberikan suara yang jernih dan cukup bertenaga, cocok untuk menonton film atau video call.
BACA JUGA:Infinix Hot 11S NFC: Smartphone Tangguh Fitur Modern Performa Tangguh

Infinix XPad 20 Pro menjadi salah satu pilihan tablet yang dilengkapi sistem pendingin serta ditenagai chipset MediaTek Helio G99 Ultimate.--
Prosesor octa-core-nya memiliki kecepatan hingga 2.2GHz, cocok untuk multitasking, belajar online, dan hiburan seperti streaming atau gaming ringan.
Dukungan RAM 8GB yang bisa diperluas secara virtual hingga 16GB membuat pengalaman membuka banyak aplikasi tetap lancar.
Penyimpanan internal tersedia dalam dua varian, 128GB dan 256GB, yang cukup lega untuk menyimpan dokumen, aplikasi, dan media. GPU Mali-G57 MC2 yang digunakan mampu menangani grafis dengan cukup baik, meski bukan untuk game berat dengan grafis tinggi.
Secara keseluruhan, performa XPad 20 Pro sangat memadai untuk pelajar, pekerja kantoran, dan pengguna yang butuh perangkat fleksibel untuk produktivitas dan hiburan ringan.
BACA JUGA:Infinix Hot 50 Pro Tawarkan Baterai 5.000mAh Tahan Hingga 4 Tahun Pemakaian
BACA JUGA:Infinix GT 30 Pro Mengusung Layar Panel AMOLED dengan Refresh Rate 144Hz serta Kecerahan 1300 Nits
Infinix XPad 20 Pro hadir dengan layar besar berukuran 12 inci yang menggunakan panel IPS LCD beresolusi 2.4K (2000 x 1200 piksel).
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


