Hasil Positif Terhenti, Manager Sumsel United Soroti Mental Pemain Hadapi Tekanan dan Psywar di Laga Away

Hasil Positif Terhenti, Manager Sumsel United Soroti Mental Pemain Hadapi Tekanan dan Psywar di Laga Away

Manager Tim Sumsel United Syamsuddin Issac Suryamanggala-Dok.Sumeks.co/MO Sumsel United -

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Hasil positif Sumsel United harus terhenti saat menghadapi tuan rumah PSMS Medan pada laga lanjutan Pegadaian Championship musim kompetisi 2025-2026, Minggu 28 September 2025 malam di Stadion Utama Sumatera Utara.

Laskar Juaro harus mengakui ketangguhan PSMS Medan dan mengakhiri pertandingan dengan kekalahan 2-0.

Manager Tim Sumsel United Syamsuddin Issac Suryamanggala mengungkapkan, meski mendapat hasil minor, namun pihaknya mengapresiasi kerja keras yang diperlihatkan pemain sepanjang pertandingan.

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Bina Darma Antusias Ikuti Workshop Public Speaking Bersama ELSO

BACA JUGA:Manfaatkan Celah Kelemahan Pernah Arsiteki PSMS, Pemain Sumsel United Diintruksi Khusus Coach Nil

Kekalahan ini menurut Syamsuddin memberikan banyak pelajaran berharga kepada Sumsel United, khususnya bagaimana pemain menghadapi tekanan dan psywar yang dilakukan oleh supporter tuan rumah saat bermain tandang. 

"Pertandingannya berjalan keras, seperti yang sudah kita duga sebelumnya. ini pelajaran bagi anak-anak bagaimana bermain dibawah tekanan. Supporter tuan rumah sangat melakukan psywar kepada pemain," ungkapnya, Senin 29 September 2025. 

Oleh sebab itu, pihaknya memastikan akan melakukan evaluasi terhadap kinerja tim. Dengan harapan Sumsel United bisa segera bangkit dan tampil lebih baik dipertandingan selanjutnya.

Apalagi setelah ini, Sumsel United akan kembali menjalani pertandingan tandang ke markas FC Bekasi City di pekan keempat Pegadaian Championship 2025/26, Senin 6 Oktober 2025 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

BACA JUGA:Manager Sumsel United Apresiasi Hasil Pertandingan Kandang, Ingatkan Kontrol Emosi Pemain Raih Hasil Terbaik

BACA JUGA:Sumsel United FC VS Persiraja Banda Aceh, Menang Tipis 3-2 Laskar Juaro Bertengger Peringkat Tiga Klasemen

"Ada beberapa hal yang perlu kita evaluasi untuk pertandingan berikutnya. Tapi ada yang bilang good lost. Ini salah satu good lost buat mental teman-teman. Semoga dipertandingan berikutnya bisa bangkit," harapnya.

Berdasarkan statistik pertandingan, selama 90 menit laga berjalan Sumsel United cukup mendominasi dengan mencatatkan penguasaan bola 54 persen, sedangkan PSMS Medan 46 persen.

Namun Sumsel United masih kalah dalam jumlah sepakan. Tim asuhan pelatih kepala Nilmaizar ini hanya mencatatkan 8 total shots, 5 diantaranya on target. Sementara PSMS Medan berhasil menorehkan 15 total shots, 8 diantaranya on target. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait