Ternyata Ini Alasan Jemaah Masjid Al Mustanir Jakabaring Gelar Salat Idulfitri Lebih Awal

Ternyata Ini Alasan Jemaah Masjid Al Mustanir Jakabaring Gelar Salat Idulfitri Lebih Awal--
BACA JUGA:Jelang Idulfitri Tim Satgas Pangan Mabes Polri Kembali Turun ke Sumsel
"Sehingga dengan kata lain kami menggunakan sistim penghitungan Rukyat secara global, bukan lokal, jadi dimana saja jemaah kami terlihat hilal maka wajib lah untuk diikuti," urainya.
Masih kata Ustaz Syahrul Musta'in, bahwa selain bertempat di Masjid Al Mustanir Jakabaring pelaksanaan salat Idulfitri juga dilakukan disejumlah daerah lainnya di provinsi Sumatera Selatan.
Jemaah Masjid Al Mustanir laksanakan salat Idulfitri lebih awal di Jakabaring--
"Selain Jakabaring, ada juga kawan-kawan melaksanakan salat di daerah Sekayu, ada juga di Belitang, ada juga yang di Lubuk Linggau tergantung jemaah kita yang pada mudik kemana," tambahnya.
Ia berharap, masyarakat lebih paham dan saling menghormati tentang adanya perbedaan pandangan serta landasan khususnya mengenai salat Idulfitri lebih awal dari yang ditetapkan oleh pemerintah sebelumnya.
Ia juga mengimbau, agar masyarakat tetap menjunjung tinggi perdamaian dan persatuan di tengah perbedaan pandangan terhadap ajaran Islam.
Sebelumnya, jemaah umat Islam memadati pelataran parkir Masjid Al-Mustanir di Jakabaring, Kabupaten Banyuasin, untuk melaksanakan Salat Idul Fitri 1446 Hijriah lebih awal pada Minggu, 30 Maret 2025.
Pelaksanaan salat dimulai pukul 07.30 WIB dan dihadiri oleh jamaah dari berbagai daerah yang telah datang sejak pagi.
Berdasarkan pantauan di lokasi, sejak pukul 06.00 WIB, para jamaah sudah mulai berdatangan dan memenuhi halaman masjid yang menjadi lokasi utama pelaksanaan salat Idulfitri tahun ini.
Meskipun sempat diguyur hujan deras, antusiasme jamaah tidak surut. Setelah hujan mulai reda dan menyisakan gerimis, mereka tetap melaksanakan salat dengan khusyuk di lapangan masjid.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: