Unggul Sementara di Pilgub Sumsel, Herman Deru Dapat Ucapan Selamat Dari Anak Jokowi, Gibran kah?

Unggul Sementara di Pilgub Sumsel, Herman Deru Dapat Ucapan Selamat Dari Anak Jokowi, Gibran kah?

Herman Deru mendapat ucapan selamat dari Kaesang Pangarep, anak bungsu mantan Presiden ke-7 Joko Widodo.--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Herman Deru mendapat ucapan selamat dari Kaesang Pangarep, anak bungsu mantan Presiden ke-7 Joko Widodo.

Calon Gubernur nomor urut satu Herman Deru mendapat telepon dari Jokowi, pasca unggul telak dalam hasil penghitungan cepat Pilkada Sumsel 2024.

Namun ternyata, ucapan selamat yang diberikan kepada Herman Deru bukan hanya datang dari Presiden RI ke-7 saja.

Melainkan kata Herman Deru, ucapan selamat itu juga datang dari putra bungsu Jokowi, yaitu Kaesang Pangarep.

BACA JUGA:Tahapan Pilkada Berlangsung Kondusif, Polda Sumsel Tegaskan Komitmen Netralitas Polri Mengawal Demokrasi

BACA JUGA:Jokowi Telepon Langsung Herman Deru dan Ucapkan Selamat, Unggul Sementara Versi Quick Count

"Kaesang juga sudah mengucapkan, DPP NasDem, Sekjen Demokrat dan tokoh maupun politisi nasional mengucapkan selamat," kata Herman Deru.

Selain itu, beberapa petinggi partai pengusung dan politisi nasional lainnya juga turut memberikan ucapan selamat.

"Saya sangat berterimakasih atas dukungan partai pengusung dan masyarakat Sumsel selama ini," ujar Herman Deru. 

Tak hanya itu, sejumlah masyarakat dan tim pemenangan juga turut menyampaikan ucapan selamat kepada Herman Deru. 

BACA JUGA:Unggul di Hasil Quick Count, Herman Deru: Tetap Rendah Hati, Tunggu Hasil KPU

BACA JUGA:Hasil Quick Count HDCU Unggul Telak, Herman Deru Apresiasi Kepercayaan Masyarakat Pemilih

"Dengan keunggulan cukup signifikan sudah diprediksi dari ukuran kepuasan masyarakat Sumsel selama ini," beber Herman Deru.

Sebelumnya diberitakan, Calon Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, tampak sumringah setelah dinyatakan unggul sementara versi quick count atau penghitungan cepat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: