Mantap, Pak Purnomo Siap Merawat Wasit Yang Tidak Jujur, Supaya Tidak Ditiru Wasit-wasit Lainnya

Mantap, Pak Purnomo Siap Merawat Wasit Yang Tidak Jujur, Supaya Tidak Ditiru Wasit-wasit Lainnya

Pak Purnomo siap merawat wasit yang tidak jujur, supaya tidak ditiru wasit-wasit lainnya. foto: @purnomobelajarbaik_ --

BACA JUGA:Adu Statistik Timnas Indonesia Vs Bahrain, Wajib Menang Jika Ingin Lolos Piala Dunia 2026

Sebenarnya, lanjut Arief Golang, hasil seri di kandang Bahrain itu bukan hasil yang buruk.

“Tapi seri lawan Bahrain di kandang Bahrain berasa kalah. Gimana nggak berasa kalah ya? Serinya itu seri-seri haram itu,” tegasnya.

Sumpah, Arief masih masih kesal atas hasil laga Timnas Garuda vs Bahrain. “Kita itu sudah mau menang, eh gol haram buat Bahrain, aku yakin teman-teman juga kesel,” cetusnya.

Namun Arief Golang merasa bahwa fans Timnas Garuda harus legowo karena 5 hari lagi Timnas kita akan melawan China

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Vs Bahrain Imbang 2-2, Skuad Garuda Gagal Curi Poin Penuh

BACA JUGA:Adu Statistik Timnas Indonesia Vs Bahrain, Wajib Menang Jika Ingin Lolos Piala Dunia 2026

“Semoga di China wasitanya bukan orang dari Timur Tengah lagi, kita kalau wasitnya dari Timur Tengah selalu apes yang selalu jelek gitu,” sebutnya.

“Kalau soal permainan memang 30 menit pertama permainan kita jelek namun untuk pertahanan kita kokoh. Gol Bahrain itu dari bola mati semua,” ungkapnya. 

Permainan kita, masih kata Arief Golang, membaik di babak kedua, apalagi menit akhir itu kita ada peluang emas. “Cuma sayang striker kita larinya kurang cepat”, sesalnya.

“Tapi apapun itu Indonesia layak untuk menang, hasil seri ini benar-benar hasil yang merugikan kita,” tandasnya.

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Vs Bahrain Imbang 2-2, Skuad Garuda Gagal Curi Poin Penuh

BACA JUGA:Adu Statistik Timnas Indonesia Vs Bahrain, Wajib Menang Jika Ingin Lolos Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia hanya mampu bermain imbang menghadapi tuan rumah Bahrain dengan skor 2-2. 

Skuad Garuda gagal curi poin penuh setelah Bahrain mampu mencetak gol balasan di menit-menit akhir pertandingan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: