MEMBLUDAK, Peserta Lomba Panjat 79 Pohon Pinang sampai Maksa Ikut, Panita : Maaf Sudah Ditutup
MEMBLUDAK, Peserta Lomba Panjat 79 Pohon Pinang sampai Maksa Ikut, Panita : Maaf Sudah Ditutup .Foto: Lek Sumeks.co--
MEMBLUDAK , Peserta Panjat 79 Pohon Pinang sampai Maksa Ikut, Panita : Maaf Sudah Ditutup
PALEMBANG, SUMEKS.CO- Lomba panjat pinang 79 pohon dalam rangka 17 Agustus, Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI, akan digelar besok.
Berdasarkan pantauan Sumeks.co, peserta membludak, dan masih memaksa ikut.
Saat ini panitia masih mengoles oli dan minyak gemuk pada batang pinang yang sudah terpasang hadiahnya. Agar licin dan seru saat dipanjat
Ingat Ya, acara ini akan digelar besok pada 18 Agustus 2024.
Mengapa banyak tertarik? Ya panjat pinang adalah lomba tradisional warga turun temurun.
Menarik karena saat memanjat, pohon pinangnya diperhalus, diolesi pelicin seperti oli dan minyak.
Banyak kejadian lucu saat memanjat. Dan saling tumpang tindih sesama rekan, sehingga menjadi hiburan tersendiri.
Hadiah di atas pohon pinang senilai jutaan rupiah. Seperti sepeda, strika, peralatan memasak dll.
BACA JUGA:Spektakuler, Ikuti Panjat Pinang 79 Batang, Sepeda dan Hadiah Lain Menanti di Pucuk!
BACA JUGA:Gelar Musik Remix untuk Semarakkan HUT RI ke-79, Kades Pinang Mas Ogan Ilir Akhirnya Minta Maaf
Belum dimulai lomba panjat 79 pohon pinang sudah banyak dikunjungi warga. Foto: Lek sumeks.co--
Terbaru, H-1 jelang Lomba Panjat Pinang Kemerdekaan 79 batang plus, lokasi acara di lapangan depan Hotel Wyndham Opi Palembang, mulai ramai dikunjungi warga.
Bahkan arena panjat pinang menjadi arena spot foto menarik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: